Kunjungan saya kali ini ke French Quarter-New Orleans adalah untuk memenuhi undangan pernikahan sahabat saya. Tempat ini memang seringkali dijadikan venue untuk merayakan momentum yang berarti seperti perkawinan, ulang tahun, ulang tahun perkawinan, acara-acara corporate dan lain-lain.
Tidak hanya karena French Quarter memiliki atmosphere yang keren untuk berphoto-photo ria tapi juga kalau memang beruntung, kita kadang menjumpai bintang film atau penyanyi terkenal hang out di sini.
Entah magic apa yang dimiliki tempat ini, bagaimanapun terkenalnya orang tersebut, pada saat menginjakkan kaki di French Quarter mereka berubah seolah-olah menjadi bukan siapa-siapa dan bahkan ikut membaur dengan kita.
Masih lengket dibenak saya sekitar 8 tahun lalu, pada saat sedang menikmati group paduan suara anak-anak jalanan yang bernyanyi dan memainkan instrumen musik, tiba-tiba entah dari mana Lenny Kravitz muncul dan ikut nimbrung bernyanyi bahkan memohon agar dia dapat meminjam drum mereka untuk dimainkan.
Tentu saja ini menambah meriahnya suasana, atau beberapa tahun lalu juga, saat mendengarkan live musik di sebuah bar kecil di sini, baru saja saya hendak meninggalkan tempat itu tiba-tiba Bruce Springsteen yang tanpa saya sadari rupanya juga sedang hang out di tempat yang sama, tiba-tiba memohon untuk ikut bernyanyi dan bermain gitar di atas panggung.
Walhasil, saya membatalkan diri untuk keluar dari tempat itu.
Sehari setelah acara pesta pernikahan sahabat, saya menghabiskan waktu berjalan-jalan di French Quarter bersama Damien, sepupu sahabat saya yang kebetulan tinggal di New Orleans.
Saat memasuki Royale Street, perhatian saya tertuju kepada dua pemusik jalanan yang sedang memainkan instrumen musik, satu gadis asia memainkan biola dan satu lagi gadis berkulit hitam memainkan gitar.
Begitu harmonisnya mereka membawakan lagu 'The House Of The Rising Sun'. Penonton yang berkumpul disitupun tanpa diberi aba-aba serempak menyanyikan lagu tersebut termasuk saya.
"Wah kamu hafal betul lirik lagunya!" Komentar Damien setelah saya selesai bernyanyi.
"Yaa.. saya tahu lagu ini sejak kecil, almarhum kakak saya dulu sering menyanyikannya!" Saya menanggapi komentar Damien.
"Aaah !" Damien sedikit tertegun dengan tanggapan saya.
"The animals 1964" Timpal saya.
"Penulisnya?" Tanya Damien
"Iya, penulis juga penyanyinya!" Jawab saya sok tahu.
"Salah!, benar-benar salah kaprah!" Katanya sambil geleng-geleng.
Kemudian saya berfikir Damien lahir dan besar di kota ini dan dia juga gemar bermain musik. Mungkin ada cerita dibalik lagu ini yang belum saya tahu.
"Damien, kita duduk-duduk ngopi yuuk sekalian ceritain tentang 'The House Of The Rising Sun' terus kalau bisa saya minta alamat rumah itu.." canda saya.