Lihat ke Halaman Asli

Widia atna

Mahasiswi

1000 Jemaah First Travel Diberangkatkan Tahun Ini

Diperbarui: 15 Desember 2019   21:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

news.detik.com

Jemaah korban penipuan first travel menemukan titik semangat kembali ketika ada yang ingin memberangkatkan mereka tahun ini, mereka bersyukur akan segera menginjakkan kaki di tanah suci Mekah, suka cita dirasakan para jemaah, walaupun memang tidak semua jemaah diberangkatkan secara langsung tapi mereka selalu bersyukur atas apa yang telah diberikan.

Melalui gerakan #SaveTheirUmra yang digagas oleh 7 pengusaha yang berlatar belakang pekerjaaannya adalah mengurusi kegiatan umrah di Indonesia yang ingin agar para jemaah korban first travel bisa diberangkatkan ke tanah suci secepatnya agar mereka bisa merasa tentram setelah adanya pemberitahuan tersebut.

Gerakan #SaveTheirUmra rencana tahap pertamanya akan memberangkatkan 1000 jemaah tahun ini, mereka diberangkatkan dengan cara diikutsertakan saat akan memberangkatkan umroh jemaaah yang ada di perusahaan mereka.

Para inisiator ini bekerja sama dengan pemerintah, kepolisian, kejaksaan, bidang keagamaan untuk memvalidasi data-data dan membuat daftar prioritas layak untuk diberangkatkan bagi para jemaah yang akan diberangkatkan umroh, para inisiator ini memprioritaskan lansia terlebih dahulu daripada yang lain untuk keberangkatannnya.

Sebagai masyarakat umum yang mengetahui hal ini, masyarakat sangat bersyukur karena akhirnya ada seseorang yang tergerak hatinya untuk memberangkatkan para jemaah korban first travel, mereka para inisiator adalah pahlawan disaat keadaan runyam di negara kita ini tentang first travel yang belum usai, mereka mempunyai rasa tolong menolong dan hati yang sangat baik dalam membantu sesama warga negara Indonesia semoga dengan kebaikannnya mereka mendapatkan berkah yang berlimpah-limpah... Amiiin.

Oleh : Widia Priatna

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline