Lihat ke Halaman Asli

Jaga Diri Selama Pandemi

Diperbarui: 10 November 2021   18:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Indonesia dilanda pandemic Covid-19 dimulai pada bulan Februari 2020. Kasus pertama ditemukan sebanyak 2 kasus orang terpapar Virus Corona. Kemudian terjadi lonjakan kasus yang meningkat dengan pesat. Hal ini memaksa pemerintah untuk melakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau biasa disingkat PSBB. Hampir setiap desa atau dusun melakukan lockdown agar tidak ada warga luar daerah mereka masuk. Pada saat PSBB tentu membuat kita jenuh dan membuat tubuh kita kurang sehat karena kita dipaksa untuk tetap dirumah dan tidak boleh kemana-mana.

Apabila kita yang biasanya keluar untuk bekerja ataupun belanja hal ini tentu dapat membuat tubuh kita sedikit lebih bugar karena secara tidak sadar kita melakukan aktivitas fisik seperti berjalan, menaiki dan menuruni tangga, dan kegiatan fisik lain. Akan tetapi walaupun kita hanya dirumah kita harus tetap melakukan pola hidup sehat agar imun pada tubuh kita kuat seperti olahraga fisik 30 menit sehari. 

Olahraga fisik sangat membantu dalam meningkatkan imun tubuh kita karena dengan berolahraga lemak jahat pada tubuh kita terbakar, jika lemak jahat berkurang otomatis peredaran darah akan lancar. Kemudian adalah makan makanan bergizi, makanan bergizi tidak harus yang mahal. Makanan bergizi dapat berupa sayur bayam, tempe, tahu, telur, ikan, daging ayam, dan lain-lain. 

Makanan bergizi berguna untuk membuat tubuh kita. Selain itu, kita juga harus memakan nasi atau karbohirat lain, karena karbohidrat  adalah sumber energi bagi tubuh kita. Jika tubuh kita memiliki energi otomatis imun tubuh kita juga akan kuat. Lalu pola hidup sehat yang selanjutnya adalah istirahat yang cukup. Istirahat yang baik adalah 8 jam sehari. Jika istirahat kita cukup imun tubuh kita akan kuat terhadap virus ataupun benda asing yang masuk ke dalam tubuh kita.

Selain pola hidup sehat, jaga diri yang lainnya adalah menerapkan protokol kesehatan 5M yaitu, mencuci tangan, memakai masker, manjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas. Mencuci tangan sangat penting kita lakukan karena tangan kita selalu menyentuh benda-benda yang bisa saja benda tersebut terdapat Virus Corona, untuk mencegah hal yang tidak diinginkan kita dapat mencuci tangan secara rutin terutama sebelum dan sesudah makan, setelah batuk atau bersin, dan lain-lain. Protokol kesehatan yang kedua adalah memakai masker. 

Saat ini masker adalah benda yang sangat penting. Masker dapat melindungi kita dari penularan berbagai virus, termasuk Virus Corona. Masker wajib kita gunakan ketika bepergian keluar rumah. Protokol kesehatan yang ketiga adalah menjaga jarak. Tindakan ini wajib kita lakukan ketika kita diruang publik karena terdapat banyak sekali orang yang kita tidak tahu orang tersebut terinfeksi Virus Corona atau tidak. 

Protokol kesehatan yang keempat adalah menjauhi kerumunan, hal ini kita lakukan ketika kita berada di ruang publik. Kita harus menjauhi karamaian agar tidak terjadi klister Covid-19. Protokol kesehatan yang kelima adalah mengurangi mobilitas, tindakan ini sangat baik untuk kita lakukan sebab dengan mengurangi mobilitas kita juga mengurangi jumlah kasus positif Virus Corona yang sangat berbahaya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline