Lihat ke Halaman Asli

SMPN 164: Pembagian Rapor

Diperbarui: 17 Desember 2022   10:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Suasana pembagian rapor. (Foto: Dokpri)

Jum'at, 16 Desember 2022 berlangsung pembagian rapor semester pertama tahun ajaran 2022-2023 di SMPN 164 Jakarta Selatan. Sebelum rapor dibagikan kepada orangtua murid para guru mengikuti pengarahan dari kepala sekolah di ruang guru. Pengarahan berlangsung dari pukul 06.30-07.00 WIB.

Selanjutnya para guru (wali kelas) menuju ruang kelas masing-masing. Sebelumnya para wali kelas sudah menugaskan 2-3 anak untuk menerima orang tua. Tugas mereka adalah menerima orangtua murid dengan santun kemudian mempersilakan untuk mengisi daftar hadir rangkap 2 dan mempersilakan duduk.

"Wah ibu juara 1 nih." Sapaku.

"Iya Pak maaf, saya harus masuk kantor pagi ini." Jawab Bu Yanti.

"Silakan Ibu isi daftar hadir rangkap 2, sementara saya siapkan rapor putrinya."

"Baik Pak."

"Cindy, bantu pak guru jagain daftar hadir ya."

"Iya Pak."

"Bagaimana nilai rapor anak saya Pak?"

"Sebagaimana yang Ibu lihat, semua di atas KKM."

"Alhamdulillah,  terimakasih Pak Guru."

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline