Lihat ke Halaman Asli

Gumeulis, Ultah Pertama

Diperbarui: 10 Desember 2022   12:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ibu Nahdiana mengapresisai atraksi polisi cilik. (Foto: Widadi)

"Pak Wid, tolong di TL ya." Demikian wa pagi tadi pukul 06.12 WIB dari Bu Kepsek.

"Siap Bu, berarti saya harus hadir di Dinas Pendidikan Gatot Subroto ya Bu."

Cukup lama saya menunggu jawaban tapi tak kunjung dijawab. Beliau memang sedang sibuk pelatihan di luar kota.

Kemudian saya menghadap ke Ibu Mardhiyah (Waka Kurikukum).

"Bu Mardhiyah, ini saya mendapatkan undangan dari Dinas Pendidikan." Saya menunjukkan wa tersebut ke Bu Mardhiyah.

"Tentang apa Pak."

"Nominasi pembuatan vlog pembelajaran, nama saya ada di nomor 128."

"Oh, iya. Selamat ya Pak. Bu Liza tolong buatkan surat jalan tuk Pak Wid."

"Siap Bu."

Surat jalan sudah selesai dibuat Bu Liza (TU). Saya menuju panggung di lapangan. Ratusan anak berseragam olah raga merah biru sudah berkumpul untuk mengikuti classmeeting hari ketiga. Setelah menghangatkan suasana saya pamit menuju Dinas Pendidikan DKI Jakarta di Jalan Gatot Subroto.

Memerlukan waktu 25 menit naik ojol dari SMPN 164 menuju Dinas Pendidikan DKI Jakarta. Sesampai di halaman gedung saya berhenti sejenak di antara 3 buah mobil perpustakaan keliling dan megobrol dengan petugas perpustakaan keliling tersebut. Sementara itu anak-anak SD berseragam polisi sedang melakukan atraksi. Setelah memfoto atraksi polisi kecil tersebut saya menuju lantai 5 menuju ruang Ki Hajar Dewantara tempat acara diadakan. Dalam perjalanan menuju ruang Ki Hajar Dewantara saya diminta duduk di kursi yang sudah dipersiapkan untuk difoto oleh adik-adik dari SMKN 9.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline