Lihat ke Halaman Asli

Alasan Mengapa Indomaret Dan Alfamart Bersebelahan (berdekatan)

Diperbarui: 24 Juni 2015   22:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Persaingan dalam dunia bisnis atau dalam dunia usaha sudah menjadi hal yang biasa, termasuk didunia minimarket. Semakin murah harga barang yang disediakan maka semakin banyak para pelanggan yang tertarik. Kalau kita lihat di banyak tempat, banyak gerai minimarket yang berbeda namun tempatnya bersebelahan atau berdampingan. Seperti Indomaret dan Alfamart yang menjual banyak produk serperti minuman, makanan, multi vitamin, obat-obatan dan lain-lain. Sumber : forum.cashregister.co.id "Kita selalu ada opsi, yang penting konsumen yang bisa memilih," kata Direktur Marketing PT Indomarco Prismatama (Indomaret) Wiwiek Yusuf yang kala itu sedang ada di Gedung Wisma Metropolitan II Sudirman Jakarta. Menurut Direktur Indomaret itu, masing-masing toko memiliki keunggulan dan kepastitas yang berbeda juga produk yang ditawarkan berbeda. "Gerai punya kapasitas yang berbeda misalnya Konsep kita kasih kenyamanan dan lain-lain. Kita sama-sama bersaing karena market sangat besar," tuturnya. Jumlah gerai yang sudah dimiliki Indomaret sampai saat ini sudah berjumlah 7.000 gerai dan akan ditambah 100 gerai pada akhir tahun 2012 ini. Menurut Wiwiek dalam mendirikan suatu gerai yang terpenting adalah harus mempunyai kelebihan yang bisa dilihat atau dipandang oleh konsumen. "Yang penting ada kelebihan dari masing-masing gerai. Ini kompetisi tetapi sifatnya kita mencari market sendiri. Toko ini feasible atau tidak itu yang dilihat konsumen," tutupnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline