Mengenang senja yang waktu itu
Mengeluarkan remang sendu
Dari lipatan duga duka waktu
Tangan gengam hampa; dudukku
Senja ini bukan senja yang itu
Bayang ini bukan milikmu
Kupunguti anyam serat serpih daun jarumnya pinus
Sebagai keranjang muatan pilu
Jika sampai nanti
Berapa lagi harus kuhitung
Detikku labuhku angin laut mengarung
Aku pula pergi
Jogja, 5 Agustus 2024 | Wening Yuniasri
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H