Lihat ke Halaman Asli

Achmad Suwefi

TERVERIFIKASI

pekerja swasta penggemar Liverpool, Timnas dan Argentina

Stadion UNY, Primadona Timnas Indonesia yang Bertaraf Internasional

Diperbarui: 7 Oktober 2022   00:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(UNY Hotel salah satu pendukung Pelatnas Timnas U19 di Yogyakarta / sumber : bppu.uny.ac.id) 

Salam sepakbola nasional, Ane memang belum pernah menjejakkan kaki di UNY (Universitas Negeri Yogyakarta), karena sudah lama sekali (hampir satu dedake tidak mengunjungi Yogyakarta), tetapi melihat perkembang terakhir utamanya terkait Pelatnas Timnas Indonesia yang selalu menggunakan UNY (stadion UNY dan Hotel UNY). 

Menandakan bahwa Stadion UNY dan Hotel UNY memiliki standar yang bagus sehingga menjadi training camp untuk Pelatnas Timnas U23 dan juga Timnas U19, termasuk juga Timnas U16. 

Sejak 8 Januari 2014, Timnas Indonesia U19 memang akan memindahkan pelatnas jangka panjang yang sebelumnya di kawasan Agro Wisata Batu ke Yogyakarta, tepatnya di UNY.

 Banyak pertimbangan yang membuat PSSI-BTN serta staff pelatih memilih UNY sebagai tempat persiapan Timnas U19 asuhan Indra Sjafrie yang sudah memasuki tahap spesifik. 

GOR dan Stadion Sepakbola Atletik UNY yang diresmikan Presiden SBY merupakan usaha UNY untuk menuju World Class University, dimana salah satunya mendukung peran Universitas dalam kegiatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat sekitar. 

Sedangkan Hotel UNY yang diresmikan pertama kali 21 Juni 2009, kemudian dikembangkan lagi sehingga memiliki kapasitas 131 kamar, 5 meeting room, 2 restoran, 1 lounge, 1 ball room dan business center dan diresmikan kembali pada 6 Maret 2012. 

Juga melengkapi fasilitas yang ada disekitar GOR dan Stadion UNY yang bisa dimanfaatkan oleh Timnas Indonesia. (sumber : bppu.uny.ac.id) 

Sebagai gambaran sebagaimana yang ane baca, daya tarik stadion UNY bagi PSSI-BTN adalah fasilitas yang bertaraf internasional. Untuk ukuran lapangan hampir memenuhi standar yaitu 100 m x 64 m, yang disetiap sisinya dipisahkan oleh lintasan atletik. 

Untuk rumputnya termasuk bagus, bertipe viledon yang selalu tampak hijau dan pihak UNY mengerahkan lima petugas untuk perawatan rumput stadion UNY. “untuk perawatan lapangan, kami sedikitnya mengelurkan dana sekitar Rp. 10 juta perbula,” ungkap Komarudin. Selain Timnas Indonesia U16, U19 dan U23. 

Tercatat beberapa klub luar negeri pun pernah menggunakan stadion UNY sebagai tempat untuk berlatih. Yang terbaru adalah jawara MSL, Lions XII yang memang sedang melakukan ujicoba ke Indonesia. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline