Jakarta, 25 November 2024 -- Kementerian Hukum (Kemenkum) RI memastikan bahwa proses seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 berjalan dengan lancar, transparan, dan bebas dari praktik kecurangan. Komitmen ini disampaikan langsung oleh Menteri Hukum, Supratman Andi Agtas, dalam pengarahan daring kepada peserta seleksi, Senin (25/11/2024).
Menteri Supratman menekankan pentingnya pengawasan yang ketat terhadap seluruh tahapan seleksi, baik di tingkat pusat maupun daerah. "Kami bersama Sekjen Kemenkum, Pak Nico Afinta, berkomitmen untuk memastikan proses seleksi ini berjalan sesuai peraturan yang berlaku dan bebas dari segala bentuk kecurangan," ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Supratman juga mengingatkan peserta untuk tidak ragu melaporkan segala hal yang mencurigakan. Masyarakat, khususnya peserta seleksi, diminta untuk memanfaatkan layanan pengaduan melalui nomor Whatsapp +6287840302006 jika menemukan indikasi kecurangan. "Jika ada yang mencurigakan, segera laporkan. Kami membuka jalur komunikasi yang transparan untuk memastikan seleksi ini bersih dan adil," ungkapnya.
Proses seleksi CPNS 2024 saat ini sudah memasuki tahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Tahapan ini meliputi berbagai jenis tes, seperti tes kesehatan, pengamatan fisik, psikotes, wawancara, serta ujian berbasis komputer dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) yang dilakukan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN). Peserta dengan kualifikasi pendidikan SLTA sederajat juga akan mengikuti tes kesamaptaan dan keterampilan, sementara peserta dengan pendidikan non-SLTA akan menjalani tes praktik kerja.
Supratman menegaskan bahwa pelaksanaan seleksi yang bersih merupakan bagian dari upaya Kemenkum untuk membangun sumber daya manusia (SDM) yang berintegritas dan berkualitas. "Dengan seleksi yang transparan dan adil, kami berharap dapat menghasilkan aparatur negara yang dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dan berkontribusi dalam pembangunan bangsa," jelasnya.
Dengan pengawasan yang ketat dan komitmen untuk menjaga integritas, Kemenkum bertekad menjadikan seleksi CPNS ini sebagai contoh bagi instansi lainnya, untuk menciptakan aparatur negara yang lebih profesional dan berintegritas tinggi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H