Lihat ke Halaman Asli

Hendra Wardhana

TERVERIFIKASI

soulmateKAHITNA

Garuda Indonesia Setelah "Dihajar" Milenial

Diperbarui: 20 Juli 2019   11:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Garuda Indonesia (dok. pri).

Polemik daftar menu tulis tangan di penerbangan Garuda Indonesia menarik untuk ditelaah. Permasalahan terpenting bukan ada pada foto daftar menu yang diunggah ke media sosial, melainkan pada cara Garuda Indonesia merespons unggahan tersebut. Melarang pengambilan foto di pesawat dan melaporkan penumpang ke polisi memperlihatkan kelemahan besar Garuda Indonesia yang selama ini tampak baik-baik saja.

Garuda Indonesia sedang didera prahara. Bukan turbulensi yang terjadi pada Garuda saat ini. Kita tahu bahwa turbulensi adalah hal wajar yang terjadi pada penerbangan. Setiap pesawat modern dalam pembuatannya telah dirancang untuk menghadapi turbulensi. Gangguan turbulensi juga disebabkan oleh faktor dari luar dan belum pernah menjadi penyebab utama kecelakaan pesawat.

Sedangkan permasalahan-permasalahan yang menimpa Garuda belakangan ini tampak bersumber dari dalam kokpit dan ruang kendali mereka sendiri. Jika turbulensi relatif tidak berbahaya bagi kelangsungan perjalanan pesawat, maka error-error yang tidak tertangani dengan baik pada suatu perusahaan bisa mendatangkan bahaya yang besar. Itulah sebabnya kondisi yang terjadi pada Garuda Indonesia lebih tepat disebut prahara daripada turbulensi.

Sebutlah beberapa masalah Garuda yang muncul ke permukaan dan menjadi pengetahuan khalayak akhir-akhir ini. Pertama, untuk BUMN dengan citra sekelas Garuda, melakukan manipulasi laporan keuangan merupakan aib yang buruk. Apalagi manipulasi dilakukan untuk membangun kesan bahwa perusahaan sedang baik-baik saja dan mampu mencetak banyak laba.

Kedua, soal dugaan keterlibatan Garuda Indonesia dalam praktik kartel harga tiket pesawat. Dalam perkembangannya Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menemukan adanya pelanggaran rangkap jabatan pucuk pimpinan Garuda dan Sriwijaya Air. 

Ketiga, Garuda Indonesia terlempar dari jajaran 10 besar maskapai terbaik dunia versi Skytrax. Ini mengindikasikan adanya penumpukan error di dalam tubuh sang Garuda yang tak segera tertangani. Sudah pasti bukan tanpa sebab Garuda Indonesia turun ranking. Seorang siswa yang ranking sekolahnya jeblok tidak bisa menyalahkan teman sekelasnya yang prestasinya meningkat.

Tumpukan permasalahan dan hal buruk di atas tampaknya telah menghalangi Garuda  Indonesia dalam melihat jalan keluar untuk sebuah peristiwa yang sebenarnya sepele. Mirip orang yang ketika ditimpa permasalahan bertubi-tubi lalu menjadi kusut jalan pikirannya. Begitulah mungkin yang terjadi pada Garuda Indonesia saat merespons balik unggahan penumpangnya yang menceritakan pengalaman kurang baik tentang pelayanan Garuda.

Walau Garuda kemudian melunakkan larangan berfoto menjadi sekadar himbauan, lalu dikoreksi lagi menjadi mengizinkan mengambil foto, respons pertama yang keluar dari Garuda tetap menjadi fokus perhatian. Meskipun pada perkembangannya Serikat Karyawan Garuda membuka jalur kekeluargaan dan penyelesaian damai, tapi publik telah mengetahui lebih banyak tentang kondisi Garuda Indonesia.

***

Larangan merekam gambar dan video, serta pelaporan ke polisi yang sempat dilakukan oleh pihak Garuda mengindikasikan dengan kuat adanya kelemahan besar dalam tubuh Garuda Indonesia. Kelemahan yang untuk sekian lama mungkin tidak dianggap sebagai kelemahan oleh perusahaan sampai kemudian Garuda menyadarinya setelah dihajar oleh netizen dan kaum milenial pada polemik daftar menu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline