Lihat ke Halaman Asli

Wajib Tahu, Inilah Macam-Macam dan Jenis Oli Mobil Serta Fungsinya

Diperbarui: 3 Maret 2021   15:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

shutterstock

Oli mobil ada berbagai macam, blog kali ini akan memberi anda pengetahuan untuk keperluan oli mobil anda agar saat digunakan mobil tetap nyaman dan aman. Banyak orang yang lalai karena mengganti oli dengan asal jenis. Oleh karena itu, sebagai pemilik mobil anda wajib mengetahui oli apa saja yang ada di mobil.

Berbagai Macam Oli dan Fungsinya

Mobil butuh oli yang berbeda-beda di tiap komponennya. Adapun oli yang dibutuhkan oleh mobil diantaranya adalah :

* Oli Mesin

Oli jenis ini merupakan komponen yang paling penting. Karena, tanpa oli ini mesin akan cepat rusak dan biaya yang dikeluarkan lebih besar dari pada membeli oli. Pastikan hal-hal berikut ini saat memilih oli mesin yang cocok :

- Mengecek panduan manual mobil.

- Bertanya kepada teknisi yang sudah ahli.

- Meminta saran kepada komunitas mobil yang diikuti.

- Menyesuaikan jenis oli yang digunakan keseharian saat menggunakan mobil.

Oli mesin yang anda pilih juga sebaiknya sesuai dengan iklim tempat tinggal, seperti iklim indonesia berarti anda memilih oli yang cocok untuk iklim tropis.

* Oli Transmisi

Oli ini berfungi untuk melumasi dan memastikan perpindahan gigi pada transmisi berjalan lancar. Ada gejala yang muncul disaat oli transmisi perlu diganti, seperti perpindahan gigi yang terhendat atau dol pada sistem transmisi. Biaya penggantian transmisi terhitung sangat besar. Dan juga oli transmisi wajib diganti minimal 1 tahun sekali.

* Oli Rem

Oli rem atau minyak rem berfungsi untuk melancarkan proses pengereman kendaraan. Penggantian minyak rem dilakukan secara berkala setiap 30.000 KM atau disaat minyak rem sudah berubah warna. Untuk minyak rem ini wajib di cek secara berkala.

* Power Steering Oil

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline