Lihat ke Halaman Asli

Wahyu Putra

Freelance

Lapas Parepare Adakan Final Lomba Karaoke

Diperbarui: 15 Agustus 2024   18:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lomba Karaoke (foto : dokumentasi lapas kelas IIA Parepare) 

Parepare - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Parepare melaksanakan Final Lomba Karaoke di halaman Lapas Kelas IIA Parepare yang merupakan rangkaian dari peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) dan Hari Pengayom Ke-79.

Lomba Karaoke ini berlangsung sangat meriah dengan penampilan setiap peserta yang masuk ke babak final. Hal ini di ungkapkan langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Parepare, Totok Budiyanto.

"Hari ini kami melaksanakan kegiatan lomba Karaoke bababk final. Peserta yang masuk dalam lomba ini membuat penonton heboh dengan penampilan mereka sehingga kegiatan ini semakin meriah saja," Ungkap Totok, Kamis (15/8/2024).

Totok mengatakan, kegiatan lomba yang dilaksanakan pihaknya merupakan bentuk dari refleksi tingkat pelayanan kepada masyarakat dan juga menumbuhkan rasa cinta tanah air.

"Terima kasih kepada seluruh jajaran lapas kelas IIA Parepare dan juga warga binaan Pemasyarakatan yang turut andil memeriahkan kegiatan ini," Katanya.

Kegiatan Lomba yang dilaksanakan oleh Lapas kelas IIA Parepare dalam memeriahkan HUT RI Ke-79 belum berakhir, masih ada lagi lomba balap karung, lomba makan kerupuk dan tarik tambang yang akan dilaksanakan pada hari kemerdekaan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline