Lihat ke Halaman Asli

Wahyu AdySaputra

Jurnalis Di Salah Satu media media online

PPK Bacukiki Barat Laksanakan Bimtek Kepada KPPS

Diperbarui: 11 November 2024   10:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelaksanaan Bimtek Tingkat Kecamatan Bacukiki Barat (Foto by Wahyu) 

Parepare - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Parepare melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemungutan dan Perhitungan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Parepare Tingkat Kecamatan Bacukiki Barat di Ballroom Grand Star Hotel, Senin (11/11/2024). 

Bimtek tingkat Kecamatan Bacukiki Barat berlangsung selama tiga hari dimana setiap hari menghadirkan seluruh KPPS di dua kelurahan. Hal ini dikemukakan oleh Ketua PPK Bacukiki Barat, Ahmad Hale. 

"Hari ini kami melaksanakan bimtek untuk seluruh KPPS di dua kelurahan tingkat Kecamatan Bacukiki Barat. Bimtek ini kami laksanakan selama tiga hari dan setiap hari ada dua kelurahan yang akan mengikuti bimtek," Ungkap Ahmad. 

Ahmad mengatakan, bimtek yang dilaksanakan oleh pihaknya tersebut sesuai dengan bimtek yang telah diberikan oleh KPU Parepare beberapa waktu lalu. 

"Bimtek ini kami laksanakan sesuai dengan Bimtek yang kami Terima dari KPU Parepare dan kami teruskan ke seluruh KPPS di Kecamatan Bacukiki Barat," Kata Ahmad. 

"Bimtek ini dimulai dengan pemberi materi kepada seluruh KPPS dan dilanjutkan dengan simulasi pemungutan suara," Lanjutnya. 

Ahmad menjelaskan bahwa KPPS kelurahan yang ikut bimtek pada hari ini dari KPPS kelurahan Cappagalung dan KPPS Kelurahan Tiro Sompe. 

"Untuk besok, KPPS dari kelurahan Bumi Harapan dan Kampung Baru. Untuk hari terakhir, dari KPPS Kelurahan Lumpue dan Kelurahan Sumpang Minangae," Tutupnya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline