Lihat ke Halaman Asli

Wahyu AdySaputra

Jurnalis Di Salah Satu media media online

Asy'ari akan Perjuangankan Lorong-lorong dan BPJS

Diperbarui: 3 November 2024   13:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Reses Asy'ari (foto by wahyu) 

Parepare - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Parepare Daerah Pemilihan (Dapil) Bacukiki, Asy'ari Abdullah melaksanakan temu konstituen penjaringan aspirasi masyarakat di Lagota Cafe and Resto, Minggu (03/11/2024).
Asy'ari Abdullah mengungkapkan bahwa pihaknya akan melakukan komunikasi dengan pihak terkait agar memperhatikan keluhan petani terkait pupuk dan traktor.

"Nanti saya akan komunikasi ke dinas PKPU dan komisi yang menangani terkait pupuk dengan traktor untuk para petani agar diperhatikan," Ungkapan Asy'ari.

Asy'ari juga akan memperjuangkan terkait lorong-lorong yang ingin diperbaiki dan juga lampu jalan di lorong-lorong ke dinas yang terkait.

"Kami juga akan perjuangkan ke dinas yang terkait untuk perbaikan lorong-lorong dan lampu jalan," Singkatnya.

Terkait BPJS Kesehatan, Asy'ari menekankan akan melakukan pendataan ulang ke masyarakat khususnya masyarakat Bacukiki untuk didaftarkan ke BPJS Pemerintah.

"Kami Akan melakukan pendataan ulang secara baik untuk mengakomodir masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Bacukiki untuk mendapatkan BPJS kesehatan yang dibiayai oleh pemerintah," Tutupnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline