Lihat ke Halaman Asli

Deny wahyu hidayat

Guru / SMKN 2 Bunguran Barat

Keindahan Pulau Natuna

Diperbarui: 27 Oktober 2023   15:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Pulau Natuna adalah kepulauan terluar di bagian utara Indonesia yang berhadapan langsung dengan Laut Cina Selatan. Pulau-pulau kecil seperti Bunguran, Jemasa, Serasan, Midai, Bintang, Sedanu, dan Laut membentuk gugusan pulau-pulau yang indah. Pulau Natuna memiliki pemandangan alam yang menakjubkan dan masih sangat asri.

Alif Stone Park adalah ikon Kota Natuna yang letaknya tidak jauh dari Kota Ranai. Alif Stone Park ini mempunyai pemandangan yang begitu indah, yaitu adanya gugusan batu granit besar yang tersebar di sepanjang pantai. Nama Alif sendiri berasal dari batu yang berdiri tegak di tengah laut yang menyerupai huruf hijaiyah alif.

Pulau Senoa merupakan pulau terluar Indonesia yang berbatasan dengan negara Malaysia Timur. Pemandangan alam di Pulau Senoa ini sangat menakjubkan, di sini kamu bisa snorkeling sambil menikmati jernihnya air di Pulau Senoa dan terumbu karangnya yang indah.

Itulah beberapa keindahan Pulau Natuna yang wajib kamu kunjungi. Selain itu, masih banyak lagi potensi wisata dan keindahan alam lainnya yang sayang untuk dilewatkan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline