Lihat ke Halaman Asli

Kenali Metode Belajar untuk Mengingat Lebih Lama

Diperbarui: 11 Oktober 2017   00:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi gaya-belajar sumber : psikologid.com

Belajar memang aktivitas kita sehari-hari. Setiap detik, menit dan jam kita tidak akan pernah terlepas dari yang namanya belajar bukan ? belajar merupakan suatu proses interaksi dalam lingkungan, yang dimana dari proses belajar tersebut akan menghasilkan perubahan-perubahan dari diri kita. Baik itu perubahan dalam pengetahuan, pemahaman, keterampilan, nilai sikap, dan lain sebagainya. Perubahan tersebut bersikap relatif konstan dan berbekas. Banyak sekali jenis-jenis belajar yang setiap hari kita pelajari misalnya belajar, keterampilan, sosial, pengetahuan dan lain-lain.

Belajar sendiri merupakan sebuah proses seseorang menuju kesuksesan. Tanpa belajar tentu kita akan sulit memahami dan mengetahui akan suatu hal yang bersifat penting. Menurut KBBI atau kamus besar bahasa indonesia, proses belajar itu sendiri adalah " Runtutan perubahan atau peristiwa dalam pengembangan sesuatu... ". Jadi dapat kita simpulkan perubahan pada diri seseorang merupakan dampak dari proses belajar.

Dalam belajar manusia tentu memiliki tujuan mengapa dan untuk apa dia belajar, dan untuk menempuh  hasil dan tujuan proses belajar kita memerlukan tahapan-tahapan yang jelas. Dalam proses pembelajaran manusia akan melewati beberapa tahap yang akan di respon oleh otak kita. Diantara macam-macam tahap proses pembelajaran menurut Wittig (1981) dalam bukunya Psikology of Learning, yaitu :

1. Actuation

Actuation adalah dimana saat proses belajar manusia mengalami tahap memperoleh informasi. Saat belajar tentu ada banyak sekali informasi yang akan kita peroleh.

2. Storage

Tahap storage merupakan tahap setelah actuation atau tahap setelah seseorang memperoleh informasi. Setelah seseorang mengalami tahap memperoleh informasi maka tahap keduanya adalah menyimpan informasi tersebut. Jadi setelah seseorang memperoleh informasi maka kita akan menyimpannya. Tahap inilah yang dinamakan storage.

3. Retrieval

Retrieval merupan tahapan emas dari proses pembelajaran. Yaitu dimana seseorang setelah memperoleh informasi dan menyimpannya maka dia akan mendapatkan kembali informasi yang didapat.

Manusia sendiri memiliki banyak cara untuk belajar. Banyak sekali jenis-jenis belajar yang dilakukan oleh manusia setiap harinya. Seperti membaca, mendengar, membaca sampai latihan dan praktik.

ilustrasi-belajar-sambil-mendengarkan-musik sumber : cdn2.tstatic.net

Ada beberapa faktor dalam proses belajar manusia diantaranya adalah faktor internal dan eksternal.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline