Lihat ke Halaman Asli

Pentingnya Memilih Jurusan yang Sesuai di Perguruan Tinggi

Diperbarui: 1 Juni 2023   13:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

SNBT atau yang dulunya dikenal dengan UTBK merupakan salah satu jalur untuk masuk ke perguruan tinggi. Banyak calon mahasiswa yang pada akhirnya memilih jalur ini, sebelumnya ada banyak sekali jalur untuk masuk ke PTN seperti SNBP, jalur tes tulis, mandiri, dan masih banyak lainnya. Bukan pilihan yang mudah untuk menentukan jurusan atau universitas yang akan menjadi tempat dimana calon mahasiswa melanjutkan studinya. 

Ada yang menentukan jurusan dengan mengikuti keinginan atau cita-citanya sedari dulu, ada pula yang memilih jurusan karena mengikuti teman dekatnya, namun ada juga yang memilih jurusan dikarenakan arahan atau permohonan dari orang terdekat semisal keluarga. Pemilihan jurusan ini sangat penting karena menyangkut dengan pendidikan yang akan ditempuh selama bertahun-tahun. 

Pemilihan jurusan yang tidak sesuai bisa membuang waktu dan biaya tentunya, selain itu mempelajari sesuatu yang tidak sesuai dengan minat dan bakat atau tidak sesuai dengan keinginan dan keyakinan diri sendiri terkadang bisa menimbulkan stress. Maka dari itu, pentingnya memikirkan matang-matang mengenai rencana masa depan. Lebih baik memikirkan dengan baik daripada memilih dengan impulsif.

Jika merasa ada hal yang perlu dipertimbangkan, maka pertimbangkan dengan baik. Lakukan diskusi dengan orang tua atau dengan orang yang sudah berpengalaman. Jika ada yang mendesak atau memaksa untuk memilih jurusan tertentu, maka perlu dipertanyakan "Mengapa harus saya?" "Apakah Anda melihat potensi dalam diri saya yang berkaitan dengan jurusan tersebut?" 

Merencanakan masa depan memang harus setinggi mungkin namun harus tetap didasari realita akan perjuangan dan keyakinan akan mencapai hal tersebut. Oleh karena itu, pemilihan jurusan saat hendak memasuki universitas perlu dipikirkan matang-matang karena menyangkut dengan masa depan yang nantinya akan calon mahasiswa ambil. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline