Lihat ke Halaman Asli

Vina afrilia

mahasiswa

Mahasiswi Administrasi Bisnis UNTAG Surabaya Mengadakan Sosialisasi Digital Marketing di SMP Romly Tamim Surabaya pada Program Kampus Mengajar 7

Diperbarui: 25 Juni 2024   17:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosialisasi Digital Marketing/dok. pri

Di era digital saat ini, teknologi dan internet telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Tidak hanya mempengaruhi cara kita berkomunikasi dan menjalankan kehidupan, tetapi juga membuka peluang baru dalam berbagai bidang pemasaran. Digital marketing atau pemasaran digital, menjadi salah satu keterampilan penting yang harus dikuasai, tidak hanya oleh orang yang berada di dunia bisnis tetapi juga oleh siswa.

Digital marketing adalah segala bentuk pemasaran produk atau layanan yang melibatkan perangkat elektronik dan internet. Ini mencakup berbagai teknik seperti media sosial, konten marketing, dan banyak lagi. Kemampuan untuk memanfaatkan alat dan strategi digital marketing dapat memberikan keunggulan kompetitif di dunia modern bagi siswa.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, mahasiswa kampus mengajar 7 berkolaborasi dengan siswa- siswi kelas 8 di SMP Romly Tamim Surabaya dengan mengadakan sosialisasi tentang pemanfaataan akun tiktok dan youtube sebagai media promosi kemudian dihari berikutnya siswa dijelaskan mengenai digital marketing dan membuat sebuah video promosi. Kegiatan ini merupakan bagian dari program kerja yang diadakan untuk mengembangkan keterampilan kewirausahaan serta  adaptasi digital melalui video yang diunggah di media sosial oleh siswa.

“Manfaat adanya Sosialisasi ini adalah agar siswa dapat memanfaatkan akun sosial media dengan bijak, bukan hanya untuk sekedar berkomunikasi tetapi dapat menjadikan sosial media sebagai tempat peluang bisnis dan mempromosikan produk, kegiatan ini juga membantu mengasah kreativitas siswa dalam pembuatan konten, desain kampanye dan strategi pemasaran, sehingga siswa yang belajar digital marketing dapat berkreasi dan berinovasi dalam cara mereka mempromosikan ide atau produk.”Ujar Vina 

Kegiatan ini dimulai dengan sosialisasi mengenai apa itu digital marketing dan pemanfaatan akun youtube dan tiktok sebagai media promosi, selanjutnya  siswa kelas 8 dibagi menjadi 4 kelompok yang masing-masing kelompok terdiri dari 5-6 orang dan masing-masing kelopok berdiskusi tentang produk apa yang akan dipromosikan dan bagaimana ide konten yang menarik setelah itu siswa diberi waktu 2 minggu untuk membuat video dan di upload di akun youtube,tiktok siswa

Kesimpulan dan hasil

Kegiatan Sosialisasi Digital Marketing ini berjalan dengan lancar dan siswa mendapatkan pengalaman serta ilmu baru tentang pemasaran produk yang bisa dilakukan hanya dengan melalui handphone dan internet saja. Keberhasilan kegiatan ini diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi siswa agar lebih tertarik mengenai wirausaha dan memiliki jiwa kewirausahaan

Demikianlah artikel mengenai pelaksanaan Sosialisasi Digital Marketing ini semoga dapat membantu siswa dalam melakukan adaptasi teknologi  di era digital yang terus berkembang ini.

Vina Afrilia

Dosen Pembimbing Ni Made Ida Pratiwi




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline