Lihat ke Halaman Asli

Mengurangi Stres dengan Cara Membuat To Do List yang Efektif

Diperbarui: 15 Desember 2022   19:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok Pribadi

To do list adalah cara mudah dan sederhana untuk menghindarkan kita dari stres.

Pernahkah kita merasa  terbebani dan stres oleh tugas karena tidak cukup waktu untuk menyelesaikannya? Bagaimana cara mengatasinya? Membuat to do list adalah jawaban yang tepat. Penggunaan to do list yang tepat dapat membuat kita mengetahui bagaimana cara memprioritaskan tugas serta menghemat waktu.

Apa itu to do list?

To do list atau daftar tugas adalah sekumpulan daftar perencanaan pekerjaan berdasarkan skala prioritas dalam jangka waktu tertentu. Sebagian besar penyebab stres bukan karena terlalu banyak hal yang harus dilakukan, tetapi karena mencoba menyelesaikan semua hal dalam satu waktu. 

Menurut (McPhillips, 2022) Stephanie Lovell, pakar karir di Hirect, menyebutkan individu akan merasa termotivasi dan unggul setelah membuat daftar tugas yang efektif untuk menuntaskan tugas dan proyek lebih besar. 

Individu tidak akan merasa terbebani oleh tugas jika menjabarkan hal yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas, sehingga lebih produktif dalam jangka waktu yang panjang.

Manfaat to do list

Manfaat to do list, pertama adalah dapat mengingat pekerjaan yang harus dilakukan. Melalui proses pembuatan daftar tugas dapat mengingat hal apa saja yang harus dikerjakan. Menulis akan membantu otak mengingat hal yang harus dikerjakan. 

Kedua, dapat memprioritaskan tugas yang harus diselesaikan. Jika kebingungan untuk membuat daftar tugas, letakan tugas yang mendesak di urutan pertama. Setelah itu, lanjutkan dengan tugas yang tidak terlalu mendesak, dan terakhir tugas yang tidak mendesak. 

Ketiga, waktu menjadi terstruktur, dengan memberikan tenggat waktu untuk setiap tugas. Keempat, menambah produktifitas. Setiap hari akan menjadi lebih produktif dengan menyelesaikan beberapa tugas, sehingga mendekatkan kita kepada hal yang ingin dicapai. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline