Lihat ke Halaman Asli

Via Nabiilah Ririyani

Mahasiswa/pelajar

Kiat Berpakaian Nyaman dan Modis untuk Kuliah di UIN Walisongo Semarang

Diperbarui: 28 Juni 2024   12:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi pribadi

Halo teman-teman mahasiswa dan mahasiswi UIN Walisongo

Kali ini, kita akan membahas tentang bagaimana caranya berpakaian nyaman dan modis saat kuliah. Sebagai mahasiswa, tentunya kita ingin tampil menarik tanpa mengorbankan kenyamanan. 

Memilih bahan pakaian yang nyaman sangat penting, terutama saat harus menjalani aktivitas seharian di kampus. Pilihlah bahan yang adem dan menyerap keringat seperti katun atau linen. Hindari bahan yang terlalu tebal atau tidak menyerap keringat karena dapat membuatmu merasa gerah dan tidak nyaman. Selain itu, pastikan juga pakaian yang kamu pilih tidak terlalu ketat sehingga memungkinkan sirkulasi udara yang baik.

Kamu bisa bermain dengan kombinasi warna. Pilih juga warna-warna yang sesuai dengan kepribadianmu dan suasana hati. Warna-warna pastel bisa memberikan kesan lembut dan menenangkan, sementara warna-warna cerah dapat membuatmu tampak lebih segar dan bersemangat. 

Jangan takut untuk mencoba kombinasi warna yang tidak biasa, tetapi pastikan tetap serasi dan enak dipandang.

Selain itu, ada gaya layering atau bertumpuk bisa membuat penampilanmu lebih menarik dan dinamis. Kamu bisa memadukan kemeja dengan sweater atau cardigan, atau menggunakan outer seperti jaket denim atau blazer. Selain modis, layering juga bisa memberikan kenyamanan saat suhu berubah-ubah, misalnya ketika pagi hari yang dingin dan siang yang panas. Pilihlah item layering yang tidak terlalu tebal agar tetap nyaman dipakai sepanjang hari.
Jangan lupakan aksesori seperti jam tangan, kalung, atau scarf bisa menjadi sentuhan akhir yang membuat penampilanmu lebih menarik. Namun, jangan berlebihan dalam menggunakan aksesori. Pilihlah satu atau dua aksesori yang sesuai dengan pakaian yang kamu kenakan. Misalnya, kamu bisa memilih kalung sederhana jika pakaianmu sudah cukup ramai, atau jam tangan dan cincin untuk menambah kesan elegan tanpa berlebihan.

Adapun sepatu yang nyaman juga merupakan kunci utama untuk beraktivitas seharian di kampus. Pilihlah sepatu yang sesuai dengan kegiatanmu, misalnya sneakers untuk gaya kasual atau flat shoes untuk tampilan yang lebih rapi. Hindari menggunakan sepatu dengan hak tinggi yang dapat membuatmu cepat lelah. 

Selain itu, pastikan sepatu yang kamu pilih memiliki bantalan yang cukup untuk mendukung kenyamanan saat berjalan jauh.
Tampil modis tidak selalu harus berlebihan. 

dokumentasi pribadi

Kadang, kesederhanaan bisa menjadi kunci untuk tampilan yang elegan dan menarik. Pilihlah pakaian dengan potongan yang sederhana namun memiliki detail yang menarik, seperti motif atau tekstur kain yang unik. Selain itu, kamu juga bisa memilih pakaian dengan warna netral yang mudah dipadukan dengan berbagai aksesori.
Pertimbangkan aktivitas yang akan kamu lakukan seharian saat memilih pakaian. Jika kamu akan banyak bergerak atau memiliki banyak kelas, pilihlah pakaian yang lebih praktis dan nyaman. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline