Lihat ke Halaman Asli

Teringat “Omelan” Guruku

Diperbarui: 25 Juni 2015   06:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Menjadi seorang guru menurut saya bukanlah hal yang mudah, untuk menjadi seorang guru harus mempunyai kepribadian yang ceria dan juga ketekunan dan kesabaran  menjadi salah satu kunci utama. ketika saya masih duduk di bangku smp, saya mempunyai teman-teman yang baik dan cerewet pokoknya gak bias diem dan sedikit jail orangnya. Kami sering berangkat dan pulang sekolah bareng.

Saya juga mempunyai guru yang baik dan menyenangkan, dia sangat ramah dan yang paling penting waktu belajar dengannya tidak membosankan. Pernah belajar dengannya adalah hal yang tak pernah ku lupakan. Pokoknya belajar dengan dia itu sangat menyenangkan, pelajaran yang sulit pun dapat saya kerjakan.

Pada hari itu saya dan teman-teman berangkat sekolah bersama-sama walaupun kita gak sekelas, dan ketika pulang sekolah pun kami pulang bersama, waktu itu kita buru-buru pulang karena takut gak kebagian tempat duduk di angkot sampai lari-lari. Akhirnya kita pun mendapatkan tempat duduk yang lumayan luas. Kami senang walaupun sangat melelahkan canda tawa pun mengurangi rasa lelah kami, ketika saya melihat ke belakang,  teman-teman yang lain disuruh masuk lagi sama satpam yang menjaga pintu gerbang, ternyata belum waktunya pulang, perasaan saya pun mulai tidak enak, tapi yah mau gimana lagi sudah terlanjur. Kami semua pun pulang kerumah masing-masing

Keesokan harinya saya berangkat sekolah seperti biasa dan ketika pelajaran dimulai entah kenapa guru yang selama ini menyenangkan dan ramah itu langsung memanggil nama-nama siswa tertentu, Ooh.. ternyata nama saya disebut, saya kira siswa/siswi yang nilai ulangannya bagus, eh ternyata semua itu siswa yang kemarin pulang waktu pelajaran belum selesai, tanpa basa-basi kami pun disuruh ke lapangan dan kami pun kena “omelannya” lalu telinga kami semua pun dijewer , malu deh kalau inget itu semua, di sana kan banyak orang, mendadak jadi pusat perhatian deh…

Semua yang dilakukan olehnya memang benar , bagiku dia tetap guru yang istimewa.. ^_^

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline