Apa yang saya tulis pada judul di atas telah saya alami sendiri dalam pengalaman saya. Orang -orang yang pada awalnya menolak tawaran pada akhirnya menyetujui apa yang saya tawarkan. Kadang kadang mereka bergabung satu bulan kemudian, enam bulan kemudian, bahkan satu tahun kemudian setelah menolak tawaran saya, jadi saya belajar bahwa " in sales, there are no rejection, but only postponements". Ketika calon anggota mengatakan"tidak", masalahnya sering kali karena keadaan tidak memungkinkan baginya untk menyatakan"ya".
Berikut alasan alasan yang calon anggota katakan "tidak"
1. Tidak membutuhkan
2. Tidak ada uang
3. Sudah bergabung di lembaga lain.
4. Lembaga lain memberikan tawaran yang lebih menarik di banding lembaga yang kita tawarkan.
Namun, jika kita lihat lagi alasan - alasan di atas pada dasarnya tidak ada yang berlangsung selamanya. Semua ini bisa dapat berubah kapan saja dengan waktu yang tidak di tentukan. Seiring berjalannya waktu bisa jadi sangat menguntungkan suatu saat. Mari kita bahas satu per satu.
1. Tidak membutuhkan : dari waktu ke waktu kebutuhan calon anggota jelas pasti berubah ketika melihat orang lain yang telah berkembang
2. Tidak ada uang : saat yang kita tawarkan pasti tidak punya uang tapi enam bulan kemudian atau bahkan satu tahun kemudian pasti punya uang untuk bergabung.
3. Pada periode berikutnya pasti calon anggota yang yang pernah di tawari akan datang pada kita dengan berbagai alasan.