Lihat ke Halaman Asli

Veronika tampubolon

Melodi tertulis

GRIT bukan IQ, salahsatu pilar penentu kesuksesan

Diperbarui: 8 September 2022   10:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

https://images.app.goo.gl/AMD7nGGR2ahaCPBT6


Penelitian menemukan bahwa kunci untuk sukses tidak semata-mata ditentukan oleh bakat maupun kecerdasan. Angela Duckworth dalam buku yang ia tulis setelah melakukan penelitian, mengatakan bahwa salahsatu faktor seseorang mencapai sukses adalah GRIT (kekuatan passion + kegigihan).

Sebagai generasi muda, kita perlu mengenal kekuatan passion kita serta membangun karakter yang gigih dalam diri. 

Jangan mudah puas hanya dengan memperoleh tes IQ yang tinggi, tes IQ sebenarnya dalam penelitian-penelitian terbaru tidak yakini lagi sebagai penentu kecerdasan seseorang (sayang nya masih ada saja sekolah yang memberlakukan tes IQ) karena instrumen tes IQ tersebut tidak menilai secara konfrehensif dan tidak sesuai dengan fakta bahwa kecerdasan itu beragam dan tiap orang memiliki perpaduan dari beberapa jenis  kecerdasan tertentu. Dan IQ bukan penentu kesuksesan seseorang.

Bicara tentang kesuksesan, kita perlu meluruskan pemikiran dan keyakinan kita tentang definisi sukses. Banyak orang berpikir bahwa sukses adalah ketika kamu juara kelas, bisa kuliah dan punya gelar, jadi orang kaya raya, punya jabatan, populer dan berbagai contoh definisi lainnya. 

Namun itu adalah definisi sukses yang keliru kalau kita melihat dari prespektif kebenaran terutama kita sebagai bangsa yang berketuhanan. 

Sukses yang sesungguhnya adalah ketika kita berada dan setia hidup dalam tujuan-tujuan Allah, kita bisa dipercaya dalam apa pun potensi dan karunia yang Tuhan anugerah kan serta di manapun ditempatkan dengan panggilan dan berbagai  tanggungjawab masing-masing. 

Dan untuk meraih sukses yang demikian tentu kita perlu belajar mengenal dan membangun dalam diri masing-masing yang disebut dengan GRIT (kekuatan passion dan kegigihan).

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline