Sebelum melaksanakan Perkuliahan di dalam kelas Mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa (PMM 2), melaksanakan perkuliahan Modul Nusantara untuk mengenal lebih jauh Universitas Pendidikan Indonesia dan juga Gedung Villa Isola yang tepat berada di dalam UPI. Perkuliahan Modul Nusantara sudah mulai di lakasanakan pada hari Sabtu 3 September 2022.
Bangunan Vila Isola atau Gedung isola ini merupakan peninggalan Belanda. Bangunan ini juga identik dengan warna putih dan berbentuk bulat, yang kini sudah beralih fungsi menjadi Gedung Kantor Rektorat Universitas Pendidikan IIndonesia. Berdiri di kota Bandung tepatnya di jalan setia Budi no 244 Bandung.
Gedung putih yang berdiri kokoh itu tampak begitu megah. Di depan gedung Isola terdapat kolam,yang menambah keindahan gedung dan di sekeliling taman juga terdapat taman bunga yang terdiri berbagai macam bunga.
Nama gedung Isola ini di ambil dari Falsafah Baretty yang menempati villa tersebut yaitu M Isollo E Vivo yang artinya " saya mengasingkan diri dan bisa bertahan hidup" . Bangunan karya Prof Walf Sheomaler ini merupakan salah satu bangunan bersejarah yang berada di kota Bandung.
Dimana gedung ini memiliki kaitan dengan masa masa perang Kemerdekaan di Bandung yang mengakibatkan banyaknya pertumpahan darah sering disebut dengan Bandung lautan api.
Peristiwa Bandung Lautan Api adalsh peristiwa kebakaran besar yang terjadi di Bandung , provinsi Jawa Barat, Indonesia pada 23 Maret 1946. Sekitar 200.000 penduduk Bandung membakar kediaman mereka sendiri dalam peristiwa tersebut, kemudian meninggalkan kota menuju pegunungan di daerah Selatan Bandung.
Gedung Isola ditembaki pada perang yang terjadi di Bandung oleh pasukan devisi India Inggris untuk menyelamatkan pasukan Belanda Inggris. Berapa tahun kemudian setelah insiden perang di Bandung, bekas perang villa isolla dinasionalisasi oleh pemerintah menjadi Bumi Siliwangi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H