Lihat ke Halaman Asli

VANIA MARELLA

Mahasiswa

Eksistensi Fashion UMKM di Era Digital

Diperbarui: 8 Januari 2023   14:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

            Dalam perkembangan fashion, tentunya ada faktor-faktor yang membuat fashion tersebut bisa terus eksis di kalangan masyarakat. Salah satunya yaitu melalui digitalisasi. Dengan adanya digitalisasi ini, membuat fashion tetap eksis. Eksistensi fashion di era digital juga ikut mempengaruhi tingkat perekonomian.

            Pada zaman sekarang, digitalisasi sudah semakin berkembang. Hal ini berdampak bagi para UMKM di bidang fashion. Dengan adanya digitalisasi ini, sangat membantu UMKM untuk mempertahankan bisnis mereka di bidang fashion. Perkembangan inovasi yang ada akan mempengaruhi kebertahanan bisnis dan menyebabkan fashion bisa tetap eksis. Tentunya, dengan adanya inovasi inilah yang akan menarik konsumen untuk membeli produk fashion mereka.

            Adapun faktor yang menyebabkan eksistensi fashion dalam bidang digitalisasi. Faktor-faktornya yaitu mengembangkan inovasi (membuat model atau tren yang baru), mempertahankan kualitasnya, dan harga yang sesuai kemampuan konsumen untuk beli. Namun selain itu yang membuat fashion tetap bisa eksis yaitu memanfaatkan digitalisasi. Dapat memanfaatkan media digital untuk memasarkannya seperti memasukkan ke Shopee atau Tokopedia dan berikan diskon atau promo agar menarik konsumen untuk beli.

            Digitalisasi akan mempengaruhi tingkat perekonomian. Dengan menggunakan digitalisasi, maka akan memasarkan eksistensi fashion lebih luas lagi kepada konsumen. Hal tersebut akan mempengaruhi tingkat perekonomian. Semakin luas memasarkan eksistensi fashion, maka tingkat perekenomian akan ikut meningkat dan sebaliknya.

            Oleh karena itu, kemajuan digitalisasi yang semakin berkembang sangat perlu diperhatikan agar bisnis fashion bisa tetap eksis di kalangan para UMKM. Eksistensi fashion dalam bidang digitalisasi akan menarik konsumen untuk beli. Selain itu, hal tersebut akan membantu para UMKM  dalam mengembangkan dan mempertahankan bisnisnya. Lalu akan mempengaruhi tingkat perekonomian juga. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline