Saat berpuasa, bayangan makanan yang segar dan manis selalu pas untuk disantap saat berbuka nanti. Namun, jangan lupakan bahwa selain rasanya yang lezat dan manis, tubuh kita juga membutuhkan asupan yang kaya nutrisi untuk mengisi energi setelah kosong selama kurang lebih 13 jam lamanya. Untuk itu, kamu harus mengupayakan sebisa mungkin mengonsumsi makanan yang bergizi dan mudah diserap oleh tubuh. Beruntungnya, Indonesia punya banyak makanan yang mudah dibuat namun tetap kaya nutrisi misalnya berbagai asinan seperti asinan buah (asinan Bogor) atau asinan sayur (asinan Betawi). Rasanya segar dan bermanfaat untuk tubuh. Selain tempat menjualnya yang mulai banyak, kamu bisa mencoba membuatnya sendiri lho di rumah.
Baca juga: 4 Menu Sahur Tanpa Nasi yang Bikin berenergi
Manfaat mengonsumsi asinan betawi
Makanan yang jadi favorit banyak orang ini selain enak dan segar ternyata kaya akan manfaat lho! Karena terbuat dari buah-buahan dan sayuran segar, asinan sangat bermanfaat untuk tubuh. Asinan boleh dikonsumsi cukup sering karena kandungan vitaminnya yang kaya untuk kebutuhan badan. Bahan-bahan yang terdapat pada asinan betawi seperti kol, wortel, tauge, bengkoang, timun, selada, dan tahu mampu membuat kenyang sekaligus memenuhi nutrisi.
Melawan radikal bebas
Radikal bebas merupakan pemicu penyakit yang tumbuh bebas di dalam tubuh karena pengaruh zat yang kita hirup atau konsumsi. Radikal bebas yang jumlahnya berlebih dapat merusak sel dan menyebabkan peradangan, untuk melawannya kamu butuh antioksidan. Nah antioksidan yang kamu butuhkan dapat ditemukan pada semangkuk asinan betawi. Asinan yang kaya akan sayuran ini terdiri dari banyak jenis sayuran berwarna seperti wortel yang kaya akan antioksidan.
Meningkatkan imunitas/kekebalan tubuh
Salah satu cara meningkatkan imunitas atau kekebalan tubuh dilansir dari Kemenkes RI adalah mengonsumsi makanan yang bergizi. Sayuran berwarna hijau dan berwarna contohnya adalah pilihan yang tepat. Pada sayuran, terdapat antioksidan yang berfungsi melindungi tubuh dari radikal bebas. Selain itu, pada asinan, sayurannya tak dimasak sehingga gizi yang ada lebih terjaga dan bisa diserap dengan baik oleh pencernaan.
Baik untuk kesehatan mata
Sayuran seperti selada dan wortel merupakan sayuran yang kaya akan vitamin A. Vitamin A sudah lama dikenal sebagai nutrisi yang penting untuk organ penglihatan dan pernafasan. Karenanya, mengonsumsi asinan betawi dapat berdampak baik bagi kesehatan matamu supaya penglihatan semakin tajam.
Menstabilkan tekanan darah
Beberapa sayuran yang berwarna kuning atau sedikit orens terbukti memiliki kadar kalium yang tinggi. Nah, kalium sangat dibutuhkan oleh tubuh karena perannya yang bisa menstabilkan darah serta membantu melancarkan penyebaran oksigen ke otak. Asinan betawi yang salah satu bahannya adalah wortel
Melancarkan pencernaan
Untuk kamu yang pernah mengonsumsi asinan, baik itu asinan sayur ataupun buah, biasanya perut terasa lancar saat buang air. Pada asinan betawi, terdapat kol atau kubis sebagai salah satu bahan yang sangat baik untuk tubuh. Kandungan serat dan air yang banyak ini dapat menangani sembelit dan melancarkan buang air besar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H