Lihat ke Halaman Asli

Tovanno Valentino

TERVERIFIKASI

Hanya Seorang Pemimpi

Ratu dan Raja Chatting Peninggalan MIRC

Diperbarui: 26 Juni 2015   02:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Masih ingat grup musik T-Five ? Mereka adalah grup musik beraliran Pop dengan sentuhan R&B serta Hip-hop yang mulai tenar di awal tahun 2000-an. Grup yang berdomisili di kota Bandung mengeluarkan album perdana mereka pada tahun 2001 dengan lagu andalan yang cukup terkenal mIRC - Malam Ini si Ramli Chatting lagi. Simak beberapa bait lagu ini,

Si ramli raja MIRC di bumi ini Bertemankan sahabat sejati sebuah PC Setiap hari si ramli on line sampai pagi Seperti semedi, lupa mandi, lupa gosok gigi

Suatu hari ramli chatting jumpa dengan putri Berkenalan dalam, PV ramli jatuh hati Putri berjanji akan memberi photo diri Ramli pun girang, senyum tertawa, ha ha ..... hi hi

Lalu putri kirim photo lewat DCC Ramli gembira hati, hati ramli amat berseri Nasib sial bagi ramli naas sekali Waktu terima photo putri listrik pun mati

mli lari, cari cari.... mencari cari accu Agar listrik yang padam tadi dapat hidup lagi Bukan accu yang didapatkan oleh si ramli Tapi sepotong paha daging ayam kentucky

Si ramli raja chatting punya gebeten namanya putri Bikin ramli bilang wo ai ni emang ramli raja chatting Terbayang wajah putri oleh ramli di mato Tak tahan ramli cape cape iningin basuo Onde mande rancak bana putri iko yo ramli tarui bacarito

Hari sabtu legi ramli bangun pagi pagi Karna semalam janji ketemu dengan putri Kali ini ramli mandi dan menggosok gigi Tak lupa kemeja trendi dan celana jengky

Berbekal photo yang dikirim lewat DCC Ramli sudi berjalan kaki untuk si putri Ramli menatap photo putri di tangan kiri Sambil berkata dalam hati :

"Ya oroo onde cantiak bana putri iko... "

Cukup kocak kata-kata yang digunakan dalam lirik lagu ini, yang mendengarpun pasti senyum-seyum sendiri. IRC merupakan perangkat lunak berbayar untuk Internet Relay Chat atau percakapan daring yang beroperasi di sistem operasi Windows. mIRC diciptakan tahun 1995 oleh Khaled Mardam-Bey, berguna untuk berbincang (chatting) antar sesama pengguna mIRC di seluruh dunia. Perangkat lunak ini memiliki pengguna terbanyak dalam kategori chatting, terbukti setelah perangkat lunak ini diunduh sebanyak 9.129.578 kali dari CNET pada Oktober 2007 (wikipedia)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline