Iseng sore karena pulang kerja lebih awal, dan hawa musim dingin yang membuat mulut selalu pengen ngunyah itulah yang mendorong saya mencari-cari bahan buat dibikin cemilan.*bilang aja gembul*
Dan yang tersedia cuma ubi. Mikir-mikir karena sebelumnya saya sudah pernah membuat Shake-Shake Ubi. Akhirnya utak-atik dan jadilah....:)
Bahan:
3 buah ubi, kukus dan hancurkan
1 sdt margarine, campurkan selagi ubi hangat dihancurkan
Tepung panir/tepung roti
1 btr telur kocok lepas
Caranya:
Setelah ubi dicampur mentega, bentuk menjadi bulatan-bulatan kecil.
Simpan dalam lemari es 1o menit.
Celupkan dalam telur kocok lalu gulingkan dalam tepung panir hingga rata.
Goreng dengan api kecil hingga matang merata.
Seperti ini hasilnya:
Cocok buat teman nge-teh ataupun ngopi sore. Selamat mencoba...
Foto adalah dokumen pribadi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H