Lihat ke Halaman Asli

Cuap Cuap

Tukang gambar kehidupan

Serunya Film Midnight University

Diperbarui: 27 Agustus 2016   03:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Nonton film horor? Ah, menyenangkan sekali. Banyak sih orang bilang kalau film horor Thailand itu serem. Ya namanya film horor mana ada yang lucu, kecuali horor komedi. Memang iya sih, film horor produksi negara tetangga itu jauh lebih seru ketimbang garapan Amerika atau Eropa gitu.

Kenapa begitu? Bisa jadi sebabnya film horor barat terlalu tinggi daya khayalnya. Film drakulalah, wolflah, atau biasanya sih yang sadis seperti membunuh ala-ala orang sakit jiwa. Apalagi jika pemain utamanya cantik atau tampan. Tingkat keseramannya akan anjlok jadi nol.

Saya suka film horor Thailand. Selain jenis hantunya mirip dengan di Indonesia, cara menakutinya pun asyik. Sudah seperti bermain bungee jumping (padahal belum pernah). Unik juga sih. Biasanya cerita yang ditawarkan film horor buatan negara itu variatif, tidak yang itu-itu saja. Jika film horor Indonesia penyebab hantu meneror manusia masih seputaran itu-itu saja, tawaran kisah dari Thailand berbeda dan baru. Indonesia akan punya film horor unik lagi kok, aamiin. Tenang saja, saya pasti nonton.

Seperti film berjudul Midnight University ini. Sedikit berbau komedi sih, tapi secara keseluruhan untuk idenya saya kasih jempol deh. Pesan moralnya juga dapet. Campur aduk sih, ada lucu, sedih, seram, bahkan adegan garing dan anehnya juga ada. Dari situ saya bisa jelaskan bahwa begitulah kehidupan. Tidak selalu lurus, selalu saja ada takut, ada aneh, ada bahagia, dll.

Minight Universitu justru punya pesan moral cukup dalam. Hantu saja masih bergentayangan setiap dimulai pada pukul 00.00 hanya karena mereka ingin ikut ujian dan lulus. Tapi sebuah kebakaran terjadi pada saat siswa-siswi akan mengikuti ujian akhir.

Star sebagai perempuan ngehits di kampus mendapati satu mata kuliah bernilai F, sehingga mengharuskan dia mengulang mata kuliah tersebut di sebuah gedung tua. Dia tidak sendirian. Ada Otaku, Moo, Meuk, Kung, dan Fay juga yang belum lulus. Singkat cerita mereka kuliah pada malam hari dan setiap pukul 23.45 kelas harus diakhiri. Namun, pada kesempatan tak terduga satu per satu dari mereka masih berada di dalam gedung pada saat hantu-hantu keluar.

Dengan aksi kocak para pemainnya, saya tersedot untuk tidak kehilangan momen sedetik pun. Beberapa kali jantung saya dibuat kaget. Meski ada beberapa bagian yang aneh dan janggal, saya (penonton) tidak dibuat sempat memikirkan kenapa sih harus begitu? Sebab ceritanya terus mengalir. Pintar memang pembuat cerita dan sutradaranya. Penasaran kan? Cobain deh tonton. Kalau takut jangan nonton sendiri ya. 😉 (Uwan Urwan)

Genre : Horror – comedy
Director : Kritsada Kaniwichaphon
Cast : Rasri Balenciaga (Star), Lirah Wimonchailerk (Otaku), Boriboon Chanrueng (Senior)
Duration : 113 minutes
Language : Thai
Subtitle : English & Indonesia

Release Date : 24 August 2016
Cinema : CGV blitz, Cinemaxx Theater, Platinum Cineplex

Trailer




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline