Lihat ke Halaman Asli

Uswatun Hasanah

Universitas Trunojoyo Madura

Pengabdian Masyarakat 2022 Mahasiswa UTM Demonstrasikan Cara Pembuatan Selai Kacang Tanah Homemade Bernilai Ekonomis

Diperbarui: 1 Juli 2022   19:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat melalui Kuliah Kerja Nyata Tematik dengan tema "Kebangkitan Sosial dan Ekonomi". 

Putri Regita Permata Sari salah satu mahasiswi Universitas Trunojoyo dari program studi Manajemen melaksanakan kegiatan pengolahan kacang kacang tanah menjadi selai kacang didampingi dosen Pembimbing Lapangan Ibu Dr. Wartiningsih SH, MHUM yang dilaksanakan di Desa Mangkon, Kecamatan Arosbaya, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur. 

Program ini dirancang dengan harapan mampu meningkatkan ekonomi desa dengan pengembangan sektor pertanian melalui penambahan nilai (value added) akan kacang tanah. Yang mana, kacang tanah merupakan komoditas unggulan di desa tersebut.

Kegiatan ini berupa pelatihan dalam bidang ekonomi kreatif untuk masyarakat dengan memberikan pengetahuan dan demonstrasi bertajuk tutorial yang dapat dikembangkan secara mandiri atau kelompok. Hal ini juga dapat menjadi kegiatan baru masyarakat desa utamanya para ibu-ibu rumah tangga bahkan menjadi lapangan kerja baru dan menjadi kekuatan nafkah lokal desa.

Sasaran dari program kerja ini adalah warga sekitar khususnya ibu-ibu rumah tangga dan petani serta generasi milenial yang bertempat tinggal di Desa Mangkon, Kecamatan Arosbaya, Kabupaten Bangkalan. 

Kegiatan yang di laksanakan pada tanggal (18/06/2022) ini disambut baik oleh masyarakat sekitar. Program kreatifitas yang dilakukan dapat mendorong Masyarakat memiliki kreatifitas yang bisa digunakan sebagai bekal dimasa yang akan datang .

Manfaat dari pemberdayaan masyarakat pada progam kerja KKN ini agar masyarakat lebih mengerti akan pentingnya pemberian berupa ilmu pengetahuan Ekonomi serta pengalaman, agar nantinya selai kacang homemade ini diharapkan masyarakat dapat berkembang meningkatkan pertumbuhan ekonomi di era Ekonomi Digital.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline