Makrab merupakan singkatan dari malam keakraban, yang biasanya diadakan oleh organisasi kampus untuk mempererat hubungan anggota baik individu maupun kelompok, bisa dengan angkatan maupun lintas angkatan.
Kegiatan ini sering melibatkan berbagai aktivitas yang menyenangkan. Begitu juga yang digelar oleh Program Studi Fisika Universitas Ahmad Dahlan (UAD), mereka menyelenggarakan makrab dengan tema "Menyatukan Energi, Menguatkan Sinergi, Menambah Relasi Bersama Fisika MELINS".
Wahyu Aziz Heriansyah selaku ketua panitia mengatakan, "Tema ini diangkat untuk menekankan kebersamaan antara mahasiswa baru dan kakak tingkat. Kegiatan tidak jauh berbeda dari tahun lalu, yang membedakan hanya saat sesi gim dan pembagian tempat tidur, mereka tidur di dalam tenda digabung dengan kakak tingkat."
Ia juga menambahkan, "Lokasi Lor Sambi Recreation Park dipilih karena area tersebut mendukung untuk konsep acara seperti camp dan outbound. Untuk konsepnya, mahasiswa baru menjalani kegiatan dari mulai pematerian hingga gim outbound yang menguji kekompakan tim dan komunikasi."
Apresiasi mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini sangat positif. Mereka antusias ketika mengikuti rangkaian kegiatan. Selain itu, merasa juga merasa lebih dekat dengan kakak tingkat.
"Harapannya, semoga dengan kegiatan ini, antara mahasiswa baru dan kakak tingkat mempunyai hubungan yang semakin baik dan erat," tutup Wahyu. (Rini)
uad.ac.id
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H