Podcast Umsida menyapa mendatangkan Rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Dr Hidayatullah MSi untuk memperbincangkan The Greatness of Umsida mulai sejarah hingga ratusan prestasi mahasiswa membanggakan yang tayang pada Rabu, (13/12/2023).
Sejarah Umsida
Disebutkan bahwa pergerakan Muhammadiyah didirikan sejak tahun 1912 oleh KH Ahmad Dahlan dengan sebuah keyakinan dan cita-cita yang sangat besar kemudian memberikan inspirasi bagi seluruh gerakan Muhammadiyah tak terkecuali di Umsida.
Menurutnya Umsida juga dibangun dari sebuah gagasan, mimpi dan cita-cita besar para pendirinya.
"Dulu Umsida belum punya apa-apa tahun 1984 ketika mendirikan sekolah tinggi ilmu tarbiyah Muhammadiyah Sidoarjo itu masih pinjam gedung sebelah di Smamda," Jelasnya.
Dengan kegigihan para pendirinya Umsida terus berkembang hingga tahun 1987-1988 menambah Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian dan Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Informatika dan Komputer.
Baca juga: Undang Prof Mahmudul Alam, FBHIS Umsida Laksanakan Curriculum Benchmarking and Visiting Professor
Semakin meningkatnya mahasiswa, maka semakin banyak juga kebutuhan fasilitas. Kemudian Umsida membangun gedung di kampus 1 yang saat ini menjadi kantor pusat dan membeli sebuah rumah yang saat ini menjadi kampus 2.
Pada tahun 1994 hingga 1995 menambah lagi 2 sekolah tinggi yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Ilmu Politik.
Tahun-tahun itu harapan para pendiri terasa terwujud, peningkatan mulai pesat dan memberikan angin segar bagi masyarakat Sidoarjo dan sekitarnya.