Lihat ke Halaman Asli

UmsidaMenyapa1912

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

7 Serba - Serbi Aksi Kemanusiaan Bela Palestina di Umsida

Diperbarui: 11 Mei 2024   05:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Umsida

Dalam aksi yang dilakukan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo kemarin (07/05/2024), tak hanya sekedar aksi yang berisi orasi saja. Ada banyak hal yang bisa ditemui pada aksi kemanusiaan bela Palestina. Hal tersebut dikarenakan banyaknya pihak yang berpartisipasi dalam berbagai hal saat aksi tersebut.

Lihat juga: 4000 Orang Aksi di Umsida: Insyaallah Indonesia Akan Membebaskan Masjid Al-Aqsa 

Serba - serbi aksi kemanusiaan Palestina

Konvoi menuju kampus 1

Hal pertama yang ada pada aksi kemanusiaan kemarin adalah konvoi para civitas akademika dari kampus dua dan tiga menuju kampus satu. Konvoi ini dimulai sejak pukul 08.00 WIB dengan tertib didampingi oleh pihak kepolisian Polresta Sidoarjo. Para civitas akademika yang datang tersebut membawa banyak properti pendukung aksi, seperti bendera Palestina, spanduk, pamflet, atau barang lain yang berhubungan dengan Palestina.

Tak hanya itu, mereka datang serentak ke kampus satu dengan menyanyikan yel-yel dukungan kepada Palestina.

Do'a bersama

Lalu, ada sesi do'a bersama untuk saudara-saudara yang ada di Palestina. Pembacaan doa ini dipimpin langsung oleh salah satu mahasiswa Umsida yang berasal dari Gaza, yakni Mu'taseem Billah. 

Mahasiswa S2 prodi manajemen pendidikan Islam ini juga memberikan orasi dan pesan yang diterima dari keluarganya di Palestina.

Pembentangan banner raksasa

Setelah penyampaian orasi dari para pejabat Umsida, mahasiswa, dan juga dari pihak SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo, terdapat satu rangkaian acara berupa pembentangan banner raksasa.

Banner bertuliskan "Aksi Bela Palestina: Love Palestine, Stop the War" ini terpampang tepat di dinding depan masjid An-Nur Umsida berukuran 13 x 6 meter. UKM Himpunan Mahasiswa Muhammadiyah Pecinta Alam Sidoarjo  (HIMMPAS) melakukan aksi dengan turun dari rooftop masjid sembari membentangkan banner tersebut.

Cap tangan bendera palestina

Ada satu lagi rangkaian acara yang ada dalam aksi kemanusiaan bela Palestina kemarin. Semua peserta aksi membuat cap tangan di kain putih yang dibentangkan di depan panggung. Aksi cap tangan ini dilakukan tepat setelah semua rangkaian acara telah selesai.

Lihat juga: Rektor Umsida: Aksi Bela Palestina Merupakan Cara Kita Menjalankan Konstitusi

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline