Lihat ke Halaman Asli

UM Bandung

Universitas Muhammadiyah Bandung

Eranya Sudah Berbeda, Fungsi Guru Saat Ini adalah Memilih Informasi yang Benar untuk Siswa

Diperbarui: 6 Desember 2023   20:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Prodi PAI UM Bandung.***

Bandung - Pimpinan Komisariat IMM prodi PAI Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung sukses menggelar seminar dalam rangka Hari Guru Nasional 2023.

Kegiatan ini berlangsung di Auditorium KH Ahmad Dahlan lantai tiga UM Bandung pada Senin (04/12/2023).

Tema yang diangkat adalah "Exploring Innovative Approaches to Teaching and Nurturing Islamic Values in the 21st Century" atau "Mengeksplorasi Pendekatan Inovatif dalam Pengajaran dan Penanaman Nilai-nilai Islam di Abad ke-21".

Ketua pelaksana kegiatan Wahyudi mengatakan bahwa tujuan diadakannya acara ini ialah untuk memperingati Hari Guru Nasional (PGRI) sekaligus memberikan edukasi dan motivasi kepada calon guru.

"Tujuan lainnya yakni mempersiapkan calon guru untuk menjadi pendidik yang berkualitas. Kemudian memberikan edukasi mengenai pendekatan yang inovatif dan efektif dalam mengajar dan menerapkan nilai-nilai Islam di abad ke-21," tutur Wahyudi.

Sementara itu, Ketua PK IMM Prodi PAI UM Bandung Fadli Jihadul Islam mengatakan bahwa program peringatan Hari Guru Nasional seperti ini merupakan kegiatan rutin tahunan PK IMM.

"Dengan dilakukannya peringatan Hari Guru ini, diharapkan dapat menyadarkan para guru atau calon guru akan eksistensinya sebagai guru yang harus digugu dan ditiru oleh para siswanya," kata Fadli.

Tantangan guru

Pada waktu yang sama, saat memberikan sambutan, Kaprodi PAI UM Bandung Iim Ibrohim sangat mengapresiasi kegiatan positif ini. Lebih lanjut Iim mengatakan bahwa tantangan guru PAI pada abad 21 sangat berbeda.

Pada abad 19 dan 20, kata Iim, guru betul-betul jadi panutan, inspirasi, bahkan sumber pengetahuan bagi para siswa. Namun, pada abad 21 ini sungguh berbeda.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline