Lihat ke Halaman Asli

IFI Yogyakarta Jajaki Kerjasama dengan Udinus

Diperbarui: 20 April 2016   11:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="IFI Yogyakarta dan Udinus"][/caption]Variasi kerjasama memang harus terus diulik oleh sebuah institusi pendidikan. Jenis-jenis kerjasama yang mungkin dilakukan harus dijajaki setiap kemungkinannya. Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan bagi mahasiswanya, belum lama ini Universitas Dian Nuswantoro (Udinus)dikunjungi oleh Institut Francais Indonesia (IFI).

Di Ruang Sidang Rektorat Gedung G Udinus, Rektor Udinus Dr. Ir.Edi Noersasongko didampingi Dekan dan Ketua Program Studi dari masing-masing fakultas, menerima kunjungan dari IFI yang diwakili oleh Christine Moerman Direktur IFI Yogyakarta dan Nur Fitria Manager Campus France Yogyakarta.”Kami menyambut baik kedatangan dari IFI Yogyakarta ini, ada banyak hal yang dapat diserap dan ditindak lanjuti kedepannya,” tutur Edi Noersasongko.

Kunjungan dari IFI Cabang Yogyakarta ini menjadikan angin segar bagi Udinus,untuk memperluas jaringannya. IFI Cabang Yogyakarta sendiri merupakan salah satu dari 4 cabang IFI yang berada dibawah naungan kedutaan besar Perancis di Jakarta. Christine Moerman mengungkapkan bahwa IFI Yogyakarta juga telah bekerjasama dengan banyak perguruan tinggi di Jawa Tengah. “Untuk itu dengan memilih Udinus sebagai salah satu perguruan tinggi yang akan digandeng, merupakan suatu langkah baru dari IFI Yogyakarta. Terlebih Udinus ini telah sangat diperhitungkan keberadaannya di kancah internasional,” papar Christine.

Pada Udinus, Direktur IFI Yogyakarta ini menawarkan kerjasama dalam 4 bidang, yakni bahasa, ilmu pengetahuan, kebudayaan dan pendidikan. “ Kedutaaan Perancis sangat terbuka untuk menjalin kerjasama dengan pihak manapun. Untuk Udinus, pilot project-nya mungkin akan dibuka Warung Perancis, yang menyajikan film-film dan buku-buku berbahasa Perancis,” imbuhnya. (*humas)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline