Lihat ke Halaman Asli

Menghabiskan Akhir Pekan Bersama Rusa Jinak di Cariu

Diperbarui: 8 Agustus 2015   01:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liburan menjadi salah satu kebutuhan yang sulit ditinggalkan saat ini. Buat kalian warga Jakarta yang bingung mencari tempat liburan santai dan jauh dari keramaian, tidak ada salahnya sesekali mampir ke Wanawisata Penangkaran Rusa di Cariu, Bogor. Kenapa harus ke sana?

Selain lokasinya yang tidak terlalu jauh dari ibukota, Anda juga bisa mendapatkan kepuasan berlipat di tempat ini. Pertama, Anda bisa merasakan udara segar khas pegunungan di Bogor Timur. Kedua, Anda juga bisa bercengkrama langsung dengan rusa-rusa jinak di lokasi ini.

Penangkaran rusa ini sebetulnya berada di Desa Buana Jaya, Kecamatan Tanjung Sari, Kabupaten Bogor. Namun, orang-orang lebih mengenal daerah ini sebagai bagian dari Kecamatan Cariu. 

Untuk bercengkrama langsung dengan rusa-rusa jinak di sini, Anda cukup membayar tiket masuk sebesar 8.000 rupiah. Tetapi angka itu belum termasuk ongkos parkir mobil dan motor lho. 

Penangkaran rusa ini sangat teduh karena dihiasi pepohonan yang tinggi menjulang. Foto: Tulus Muliawan

Berdasarkan pengalaman saya berkunjung ke tempat ini, ada baiknya Anda berkunjung pada pagi atau sore hari. Sebab, pada waktu-waktu itulah para rusa jinak itu keluar mencari makan dari para pengunjung.

Menurut salah seorang pengelola, rusa-rusa biasa keluar mencari makan pada pukul 7.00 dan 16.00. Saat rusa-rusa itu lapar, mereka tak segan mendekat kepada Anda untuk meminta makanan.

Soal makanan untuk rusa-rusa jinak ini, Anda bisa membeli ubi atau singkong yang disediakan di dekat pintu masuk wilayah penangkaran. Umumnya, harga makanan itu 10.000 rupiah per ember.

Memberi makan rusa-rusa jinak dengan ubi dan singkong. Foto: Tulus Muliawan

Selain jam kedatangan, Anda juga wajib memerhatikan musim saat ini. Kondisi penangkaran ini akan dihiasi pepohonan lebat pada musim hujan. Pada musim kemarau, rerumputan di sini mengering.

"Saya senang bisa menikmati liburan di sini. Selain cukup dekat dari rumah saya di Bekasi, saya bisa berinteraksi langsung dengan rusa-rusa jinak di sini," kata Dio, pengunjung asal Bekasi, Jawa Barat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline