Lihat ke Halaman Asli

Masa sih Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Cuma Bisa Jadi Guru?

Diperbarui: 9 Desember 2023   14:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Jurusan PGSD adalah jurusan yang memiliki mata kuliah beragam dan prospek kerjanya nggak cuma jadi guru SD. Benarkah? Yuk, cari tahu jawabannya di sini!

Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) adalah bidang ilmu yang memberi bekal tentang gimana caranya jadi seorang pendidik sekaligus pengajar bagi siswa-siswi Sekolah Dasar. Kamu akan mempelajari berbagai materi pelajaran. Jadi nggak heran ya kalau mahasiswa PGSD punya wawasan yang luas? Karena kamu mempelajari banyak bidang, mulai dari Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, IPS, juga PPKn. Selain itu, kamu juga belajar cara membuat rencana pembelajaran.

Terpujilah wahai engkau Ibu Bapak Guru

Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku

Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku

Sebagai prasasti terima kasihku

Tuk pengabdianmu~

Sesuai liriknya, lagu itu berisi pujian dan ucapan terima kasih yang ditujukan kepada Ibu dan Bapak Guru. Kenapa sih kita perlu melakukan hal itu? Karena guru memiliki pengabdian yang sangat besar. Mereka pahlawan bangsa yang berkontribusi membangun sumber daya manusia berkualitas di Indonesia. Hebat, ya?

Mengenal Jurusan PGSD

PGSD sendiri adalah singkatan dari Pendidikan Guru Sekolah Dasar yang mempelajari tata cara mendidik seorang anak usia SD, mulai dari akademik hingga karakternya. Program studi ini menawarkan beragam materi pelajaran, termasuk Ilmu Pengetahuan Sosial (Geografi, Sosiologi, Ekonomi, Sejarah), Pendidikan Agama Islam, Muatan Lokal (Budaya Lokal), Pendidikan Kewarganegaraan, Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, PKN, IPS, IPA, Kesenian, dan sebagainya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline