Lihat ke Halaman Asli

Iwan pertama

Sebagai orang yang mengenalkan jasa layanan di bidang nya harus mampu memberikan kepastian dan kenyamanan,

Pengalaman Kerja di Hotel

Diperbarui: 3 September 2021   13:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berbagi pengalaman bekerja di hotel di pusat Jakarta. | pexels

Tulisan ini hanya sekedar berbagi pengalaman kerja di perhotelan tepat nya di pusat jakarta. Memang sangat menarik perhatian banyak orang untuk mendapatkan pekerjaan yang di sesuaikan dengan bidang nya masing-masing bahkan banyak sekolah kejuruan yang mengambil dan mempraktekan dasar-dasar mata pelajaran perhotelan dengan kerangka berpikir setelah lulus sekolah bisa langsung kerja dan semua tergantung dari penilaian pihak hrd hotel untuk merespon dan menjawab, dengan memiliki ijazah pendidikan perhotelan juga menambah nilai plus keberhasilan nya. Bekerja di perhotelan bintang 5 sendiri ruang lingkup pekerjaan sangat banyak dan di bagi di beberapa divisi termasuk :@ front office

@ food and beverage

 @ housekeeping

@ acounting 

@ hrd

@ engineering 

@ marketing

@ security

Dari departemen masing-masing di atas ada sub bagian yang sudah terbagi per divisi. Jadi, mungkin tidak bisa saya sebutkan satu persatu nanti di kira saya bekerja di bagian manager perhotelan.......tertawa sedikit jadi jangan terlalu serius membaca nya.
Jika ada seorang pekerja perhotelan yang melihat dan membaca artikel ini mungkin cukup paham di mana posisi jabatan nya juga job description nya.

Kilas balik dahulu sebelum awal karir kerja di perhotelan dan Kenapa saya sangat interest di perhotelan biar jelas di mana posisi kerja saya sebenar nya.
Semenjak masih sekolah tingkat atas atau SMA saya mempunyai tetangga yang sudah bekerja di perhotelan. entah, di mana hotel dia bekerja saya tidak pernah memikirkan karena masih lajang dan belum memikirkan jangka panjang. 

melihat seseorang kerja di hotel itu sepertinya sangat menarik dengan melihat gaya pakaian rapih dengan parfum yang wangi menyengat seakan mengundang kekaguman dari siapapun yang melihat dan yang mendekat, apalagi kalo ada yang bertanya kerja di mana sih bang ? jawab nya " di hotel"....woow sangat mengesankan, bukan?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline