Pada beberapa waktu yang lalu tepatnya tanggal 30 Mei 2016, saya dan teman-teman dari Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik (FISIPOL) dari Universitas Mulawarman Samarinda mengikuti Studi Tour ke Kota Bontang. Kami berada di Bontang seharian penuh, berangkat saat senin subuh jam 04:00 dari kampus dan kembali ke kampus lagi saat malam hari. Dengan didampingi Pak Sabir, Bu Nisa dan Bu Keyzia selaku dosen pembimbing, kami mengunjungi beberapa Perusahaan di Kota Bontang ini. Beberapa perusahaan ini tidak hanya ada yang sudah bergerak dalam skala lokal, namun juga ada yang sudah berskala Internasional hingga mendirikan perusahaan cabang di negara lain.
Pada tanggal 30 Mei 2016 tepatnya pukul 04.00 Dinihari, kami para mahasiwa melakukan kunjungan ke dua perusahaan, PT. BADAK LNG dan Koperasi PKT Bontang. Rombongan mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok. Karena banyaknya mahasiswa transportasi yang kami gunakan iyalah bis yang terbagi menjadi beberapa bis. Dan saya termasuk ke rombongan yang terakhir.
Bersama Rombongan, kami menuju ke perusahaan BADAK LNG sesampainya di gerbang PT. BADAK LNG, kami disambut hangat dengan perusahaan. Kami dipersilahkan untuk langsung masuk keruangan yang telah dipersiapkan sebelumnya, letaknya di lantai 1 pada gedung bagian utama. Kemudian, kami dipersilahkan untuk duduk di kursi yang telah ditata pada ruangan itu.
Pada kunjungan kami saat itu kami diberi pengetahuan tentang apa yang ada di perusahaan LNG itu, dan kami diajarkan cara mereka yang sebagai humas dari perusahaan ini menjalankan tugasnya untuk kemajuan perusahaannya.
BADAK LNG merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di Migas terbesar di Indonesia. Perushaan ini tidak hanya terdapat di Bontang tetapi juga mempunyai beberapa cabang di pulau-pulau lain di indonesia. Perusahaan ini fokus pada suatu hal yaitu safety bagi keryawan dan warga sekitar di dekat perusahaan ini.
Selain itu, perushaan ini benyak melakukan pemberdayaan pada masyarakat bontang dengan membuat beberapa UKM untuk warga di Bontang. Diantaranya ada tambak ikan, pembuatan makanan dan lain-lain.
Setelah itu, ada sesi pertanyaan yang di persilahkan oleh MC yang memimpin jalannya acara kunjungan kami di LNG, disana ada beberapa pertanyaan yang diajukan oleh teman-teman saya yang dapat dijawab semua oleh humas dari perusahaan tersebut. Kami sangat berterima kasih sekali dengan apa yang kami dapatkan dari apa yang di jelaskan oleh humas perusahaan LNG.
Setelah itu kami diajak untuk berkeliling-keliling tambang perusahaan oleh beberapa karyawannya dengan menaiki bis milik perusahaan. Pada saat keliling itu kami banyak dijelaskan tentang fungsi alat yang ada diperusahaa itu dari tempat pembuatan gasnya hingga proses pengirimannya.
Setelah selesai perjalanan keliling perusahaan kami di antar kembali kedalam ruangan tempat berkumpul sebelumnya. Disana kami di suguhkan makanan dari perusahaan dan di akhiri dengan sesi foto seluruh mahasiswa di PT. BADAK LNG.
Kami semua senang dengan pengalaman dan pengetahuan yang kami dapatkan di PT.BADAK LNG yang sangat bermanfaat bagi kami semua karena disambut baik oleh perusahaan PT. BADAK LNG.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H