Seperti diketahui bersama seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sedang berlangsung pada tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Sebagian peserta mungkin masih bimbang dan berharap agar tetap bisa lanjut ke tahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), namun sampai dengan artikel ini dibuat, pemerintah belum menyatakan secara resmi kapan pengumuman hasil SKD akan dilakukan.
Seperti yang telah banyak kita ketahui bahwa untuk bisa mengikuti SKB, peserta harus lulus passing grade, dan berada pada ranking 3X formasi yang dibuka.
Misalnya Analis Ahli Sumberdaya Manusia membuka 3 formasi, maka yang diambil adalah 9 orang dengan ranking terbaik. Jadi tidak ada kepastian apabila kita lolos passing grade maka kita akan maju pada tahap SKB.
Untuk mengetahui data siapa saja yang masuk dalam ranking kita bisa mengunjungi website sscn.bkn.go.id atau melalui situs resmi instansi pemerintah pada formasi yang dilamar.
Namun sekali lagi, untuk saat ini situs tersebut belum dibuka atau masih dalam posisi terkunci. Para peserta diharapkan dapat bersabar untuk menunggu pelaksanaan seluruh tes SKD disemua daerah telah dilaksanakan.
Adapula opini yang menyatakan kemungkinan hasil SKD adan disampaikan pada pertengahan November, atau awal Desember namun sekali lagi itu merupakan opini dan bukan informasi resmi yang dikeluarkan oleh BKN
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H