Pemain senior Barcelona, Gerrard Pique mengonfirmasi bahwa dirinya akan pensiun di Barcelona setelah mengabdi selama 14 tahun.
Kabar tersebut muncul setelah pria 35 tahun tersebut mengunggah sebuah video emosional di laman instagramnya, Jum'at (4/11) dini hari dan dikonfirmasi juga oleh laman resmi Barcelona.
Dalam video berdurasi 2 menit 17 detik tersebut Pique mengatakan alasan dirinya memutuskan pensiun karena impian masa kecilnya dengan memberikan trofi untuk Barcelona telah terpenuhi.
Laga melawan Almeria akhir pekan ini akan menjadi laga terakhir Gerard Pique bersama Barcelona.
Selama bermain untuk Barcelona, Pique telah mempersembahkan total 30 trofi yang terdiri dari 8 trofi La Liga, 7 trofi Copa del Rey, 6 trofi Supercopa de Espana, 3 trofi UEFA Champions League, dan 3 trofi FIFA Club World Cup.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI