Lihat ke Halaman Asli

Kalahkan Fulham, Aston Villa Geser Spurs dari Klasemen Liga Inggris

Diperbarui: 26 April 2023   07:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Aston Villa berhasil meraih poin penuh usai kalahkan Fulham dan menggeser Spurs di peringkat ke-5 Liga Inggris. (Twitter/@AVFCOfficial)

Aston Villa berhasil menaklukan Fulham dalam lanjutan pekan ke-33 Liga Inggris dini hari tadi WIB. Berkat hasil ini mereka mampu menggeser Spurs dari urutan ke-5 klasemen sementara saat ini.

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Villa Park, skuad asuhan Unai Emery langsung menurunkan skuad intinya. Ollie Watkins yang menjadi tumpuan lini serang seringkali membuat kesulitan pertahanan Fulham dalam laga itu.

Namun pada akhirnya gol semata wayang dari bek tengah Tyrone Mings menjadi penentu kemenangan bagi Aston Villa. Manfaatkan umpan sepak pojok dari kapten John McGinn, bek 30 tahun yang tanpa kawalan dapat menyundul bola ke tiang jauh gawang yang dijaga Bernd Leno.

Dari hasil ini, Aston Villa langsung naik ke urutan ke-5 dengan poin 54 klasemen Liga Inggris dan menggeser Spurs. Selisih hanya satu poin jelas bukan jaminan bagi Aston Villa untuk nyaman di zona Europa League tersebut.

Pasalnya, Spurs gagal meraih kemenangan dalam dua laga terakhirnya di Liga Inggris. The Lilywhites harus takluk dari Bournemouth di hadapan pendukungnya sendiri dengan skor 2-3 dan dibuat malu publik St. James Park atas hasil 6-1.

Atas hasil tersebut, mereka gagal meraup enam poin dan rela posisinya digeser oleh Aston Villa.

Kini fokus Unai Emery di laga-laga selanjutnya, mereka setidaknya harus bisa meraup poin penuh agar posisi mereka aman bahkan naik ke zona Liga Champions.

Setelah hasil ini, skuad Unai Emery akan bertandang ke Old Trafford untuk dijamu Manchester United pada Minggu (30/4/2023) malam WIB.

The Villans tentu akan memanfaatkan ketidakhadiran dua bek tengah andalan Setan Merah, yakni Lisandro Martinez dan Raphael Varane yang masih mengalami cedera untuk bisa merebut hasil positif.

Saat bermain di kandang bulan November lalu, mereka berhasil mengalahkan skuad Erik ten Hag dengan skor 3-1. Namun pertemuan selanjutnya di babak ketiga Carabao Cup, Emiliano Martinez cs harus tersingkir dari ajang tersebut usai takluk dengan skor 4-2.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline