Mengunduh KAI Acces dan iseng iseng melihat jadwal kereta api lokal, nemu deh perjalanan Walahar Ekpress yang berangkat dari stasiun Cikarang dan berhenti di stasiun Purwakarta, yang bikin kaget adalah harga yang terteras di aplikasi tersebut. Menuju Purwakarta cukup merogoh kocek hanya empat ribu rupiah.
Walahar Ekspres berangkat tiap hari dari stasiun Cikarang, adapun waktu keberangkatannya di mulai dari pukul 05:45, 07:00, 11:20, 13:05 dan 18:45. Ngejajal akhirnya menuju Purwakarta dan mencoba bagaimana sih rasanya naik kereta api ekonomi lokal, berangkat dari rumah dan menuju stasiun Cikarang yang kira kira dua puluh menitan dari rumah dengan menggunakan motor.
Sesampainya di stasiun, cek dulu di aplikasi lindungi diri dan menuju tempat boarding pass untuk penumpang kereta lokal, menscan tiket yang ada di telepon genggam dan petugas mengarahkan menuju peron 5-6 untuk menunggu keretanya tiba. Saat ini stasiun Cikarang sudah tertata sangat rapi.
Tentu saja dengan revitalisasi stasiun, membuat tampilan stasiun Cikarang makin ciamik, selain melayani penumpang untuk comuter line, stasiun Cikarang pun melayani kereta api antar kota dan juga kereta lokal, pokoknya bila berkesempatan ke Cikarang nih, jangan lupa ya naik kereta dan mampir ke stasiunnya.
Pukul tujuh pagi kereta pun tiba dan para penumpang pun mulai memasuki kereta, Walahar Ekspress dahulunya melayani trayek hingga ke stasiun Tanjung Priuk lho, namun kini hanya sampai Cikarang. Lets go kita naik kereta sampai ke Purwakarta.
Adapun stasiun yang dilewati adalah Lemahabang, Kedunggedeh, Karawang, Klari, Kosambi, Dawuan, Cikampek, Cibungur dan stasiun pemberhentian terakhir yakni Purwakarta. Perjalanan dari Cikarang hingga Purwakarta ditempuh sekitaran satu setengah jam, wah seru juga nih ngetrip kereta sampai Purwakarta.
Untuk bangku penumpang adalah dua penumpang saling berhadapan, untuk bangku dengan kapasitas empat penumpang diletakan di ujung gerbong. Ada toilet di setiap gerbongnya, ketika penulis ngejajal toilet, airnya lancar dan kebersihan toilet kereta terjaga, pokoknya nyaman deh naik Walahar Ekspres.
Jika merencanakan berlibur ke tempatnya Kang Ofie yang merupakan kompasianer Purwakarta, tidak ada salahnya untuk ngejajal Walahar Ekspress. Tarifnya relatif murah dan kondisi keretanya juga nyaman kok. Yang penting tetap mengenakan masker ya gaes dan juga jaga jarak aman antar penumpang.