Lihat ke Halaman Asli

Topik Irawan

TERVERIFIKASI

Full Time Blogger

Karena Menjadi Kidal Bukan Sebuah Keinginan

Diperbarui: 13 Agustus 2019   18:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menulis dengan tangan kiri (dok: liputan6.com)

Pernah diketawain saat menyuapkan nasi dari tangan, kerap di sebut"kede" dengan intonasi mengejek. Yup itulah sekelumit pengalaman penulis karena kerap memakai tangan dengan dominan kiri. Hingga saat ini pun kalau mengupas kelapa, main tenis meja dan aktivitas lainnya memakai tangan kiri, meski untuk menulis dan makan mengunakan tangan kanan.

Ada pengalaman nggak enak dan selalu teringat saat menggunakan tangan kiri, dulu di SMP saat belajar keterampilan menggunakan peralatan las, dan guru pembimbing menyuruh agar alat las di pegang tangan kanan, sudah dijelaskan bahwa penulis adalah seorang kidal, namun dengan muka masam, sang guru terus memaksa untuk menggunakan tangan kanan. Alhasil pengerjaan las pun jadi berantakan karena memakai tangan kanan yang topangan untuk memegang tak sekuat tangan kiri.

Di tengah dominasi para pengguna tangan kanan, orang orang kidal hadir menjadi minoritas, kabarnya populasi orang kidal "hanya" 10 persen dari jumlah populasi penduduk dunia. Dan anggapan bahwa penggunaan tangan kiri dianggap tak sopan.

Menjadi kidal bukanlah keinginan, dan satu hal yang pasti, memang menjadi orang kidal sejujurnya nggak nyaman nyaman banget, apalagi jika dihubungkan tentang dogma agama, tapi hidup tetaplah berjalan, meski berbeda namun orang orang kidal akan tetap ada.

Hari ini tanggal 13 Agustus diperingati sebagai Hari Kidal Sedunia. Dan kalangan orang yang bertangan kidal merayakannya, hidup akan menjadi warna warni yang menarik dan salah satunya ketika menemukan orang yang dominan penggunaan tangan kirinya.

Bahkan beberapa tokoh ternama di dunia seperti Leonardo Da Vinci, seniman termasyhur yang melukis Monalisa adalah kidal, Napoleon Bonaparte juga kidal, Barrack Obama mantan presiden Amerika Serikat juga kidal.

Di dunia tenis internasional kita melihat Rafael Nadal yang spesialis lapangan tanah liat, memegang raket juga dengan tangan kiri. Tentu tak bisa dilupakan adalah pemain super star yang membela Barcelona,Lionel Messi yang kaki kirinya ditakuti kiper kiper di dunia.
Hari ini tanggal 13 Agustus di sebut sebagai Happy International Left Hander's Day, jangan murung jika kamu kidal, tetap semangat walau mungkin beda.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline