Lihat ke Halaman Asli

Topik Irawan

TERVERIFIKASI

Full Time Blogger

Bonek dan Cerita Kesetiaan untuk Persebaya

Diperbarui: 11 Januari 2019   09:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Dukungan penuh Bonek untuk Persebaya Surabaya(dok:instagram officialpersebaya)

Sepak bola tidak melulu soal statistik jumlah gol yang tercipta dari kaki dan kepala pemain, tidak sekedar menang dan kalah dipertandingan atau juga pemain bintang ketika memperkuat sebuah klub.

Faktor penting yang tak bisa diabaikan adalah pemain ke dua belas yakni dukungan suporter yang menjadi pelecut untuk para pemain yang berlaga di lapangan hijau.


Kesetiaan suporter di Indonesia termasuk militan untuk urusan mendukung tim kesayangan. Dan yang pertama di sebut adalah Bonek, suporter bola asal kota Pahlawan dikenal begitu setia terhadap klub yang berjuluk Bajul Ijo. Beruntung Persebaya Surabaya mempunyai penonton yang mau hadir ke stadion dan membeli tiket yang merupakan basis penghasilan bagi klub.

Sepanjang laga kandang selama 17 pertandingan, penonton Persebaya mencapai angka 485.231 penonton dan di angka itu menjadi jumlah terbesar di Liga 1 untuk musim 2018.


Penonton Persebaya Surabaya mampu mengalahkan klub ibukota Persija Jakarta yang berada di urutan kedua dengan jumlah penonton sebanyak 372.423. Diurutan ketiga adalah pendukung Persib Bandung yang kerap disebut bobotoh yang mampu menyedot animo untuk stadion dengan raihan 272.291 penonton.


Secara total, para suporter yang hadir ke stadion untuk menyaksikan Liga 1 tahun 2018 adalah 3.107.266 dan ini merupakan penajaman jumlah penonton tahun 2017 yang bertengger di angka 2.662.998.


Sudah saatnya klub terus mengapresiasi kehadiran penonton untuk hadir ke stadion dan ini merupakan penghasilan bagi klub diluar ikatan kontrak dengan para sponsor. Dengan asumsi rata rata tiket lima puluh ribu rupiah, pendapatan kotor Persebaya dari tiket penjualan mampu meraup nominal rupiah sebesar 24.261.550.000, bukan angka yang kecil lho.


Industri sepak bola tanah air merupakan ceruk ekonomi, bila dikelola secara baik tentu ini akan memberikan perputaran ekonomi yang signifikan.


Persebaya Surabaya  memiliki aset yang sangat berharga yakni suporter fanatik bernama Bonek. Mereka rela merogoh kocek dari uang pribadi untuk memberikan suport agar klub kesayangan Bajul Ijo mampu menundukan lawan di stadion Gelora Bung Tomo.


Jika pertandingan tandang sebanyak 17 pertandingan dan harga rata rata karcis untuk masuk ke stadion seharga 50 ribu, Bonek harus mengeluarkan isi dompet sebesar Rp 850.000, belum tetek bengek pengeluaran lain.


Bravo Bonek, tak sia sia kalian nyetadion dan mengeluarkan uang agar bisa nonton pertandingan.Untuk urusan loyalitas Bajul Ijo semestinya berterima kasih untuk para Bonek yang selalu setia mendukung.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline