Lihat ke Halaman Asli

6 Etika yang Benar dalam Memberikan Kritik kepada Orang Lain

Diperbarui: 13 September 2018   15:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

www.123rf.com

Sobat TOG terkadang kalau kita bekerja pasti kita akan menerima atau memberi suatu kritik kepada teman kantor ataupun orang lain, jadi hari ini kita akan coba membahas untuk etika yang benar dalam memberikan kritikan kepada orang lain.

Sudah sewajarnya setiap orang pasti melakukan kesalahan. Kita membutuhkan seseorang yang cukup berani untuk mengingatkan kita atas kesalahan kita, agar kita memperbaikinya menjadi lebih baik.

Orang tersebut harus cukup berani karena resiko mengoreksi seseorang bisa membuat mereka berdampak amarah atau tersinggung jika cara kritik kita tidak benar.

Dibawah ini ada beberapa tips cara dalam mengkritik orang lain yang sesuai dengan etika:

1. Selalu bilang kata "maaf" dan "permisi"

6 Etika Yang Benar Dalam Memberikan Kritik Kepada Orang Lain/www.123rf.com

Ketika kamu akan menyampaikan sesuatu yang kemungkinan besar akan menyinggung dia ataupun bisa menyakiti hatinya karena berkaitan dengan kesalahan yang telah dia lakukan.

Jangan lupa untuk mengucapkan kata "maaf" dan "permisi" sebelum mulai berbicara selanjutnya. Ini membantu untuk mencairkan suasana.

2. Menyampaikan dengan tegas tapi tetap secara sopan dan lembut

www.123rf.com

Untuk didengarkan ketika memberukan kritik, kamu perlu menyampaikannya dengan tegas, singkat dan padat. Tapi perlu diingat bahwa intonasi dan pemilihan bahasanya harus sopan dan lembut sehingga dia tidak menutup diri dari masukanmu. Dan satu hal lagi, jangan pernah melontarkan sindiran. Karena selain sindiran dapat mengakibatkan salah sasaran, itu justru membuat segala sesuatu semakin runyam.

3. Membantu dia dalam proses perbaikan kesalahan

6 Etika Yang Benar Dalam Memberikan Kritik Kepada Orang Lain/www.123rf.com

Dengan cara Anda membantu dia dalam memperbaiki kesalahannya akan membuktikan kepada dia bahwa Anda bukan "tong kosong nyaring bunyinya" yang hanya bisa berkomentar tapi juga membantu mencarikan solusi.

Ini akan membuatnya semakin tergerak untuk berubah ke arah yang lebih baik dan mengurangi kemungkinan ada perasaan tersinggung terhadap Anda.

4. Sampaikan dulu hal-hal yang baik mengenai dirinya, baru koreksi

6 Etika Yang Benar Dalam Memberikan Kritik Kepada Orang Lain/www.123rf.com

Hal yang penting untuk mencairkan suasana agar mengurangi resiko dia sakit hati adalah terlebih dahulu menyampaikan hal-hal baik tentangnya.

Penelitian menyebutkan bahwa pujian akan membuat orang lebih kuat untuk menerima kritik. Sementara ketika seseorang langsung menerima kritik, dibutuhkan lima pujian untuk menyembuhkannya dari luka sakit hati akibat satu kritik.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline