Lihat ke Halaman Asli

Berikut 7 Cara untuk Meningkatkan "Skill" Pemrograman Kamu

Diperbarui: 25 Juli 2018   14:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Kamu seorang Programmer? Skill pemrograman kamu tidak ada peningkatan? atau bisa jadi malah semakin menurun? Artikel ini akan membantu kamu untuk meningkatan skill pemrograman kamu dengan 7 cara agar menjadi lebih baik :)

Belajar tentang hal-hal yang berkaitan dengan pemrograman memang akan membosankan tapi itu tujuan utama agar kita menjadi Programmer yang semakin baik dan handal.

Simak 7 cara berikut dibawah ini ya supaya kamu semakin jago dalam bidang pemrograman:

1. API Fortress

Cek dulu sudahkah kita menggunakan API dengan cara yang benar? API Fortress dapat membantu kita dalam penggunaan API. Salah satu fitur yang diberikan oleh API Fortress antara lain adalah platform pengujian API tanpa menggunakan skill coding. Kita juga bisa dapat membuat pengujian secara mudah dan cepat dengan panduan UI yang intuitif, penjadwalan otomatis dan kita akan mendapat notif pesan error jika ada yang salah saat pengujian API yang telah kita buat.

2. Codacy

Terkadang saat kita melakukan coding, namun jarang kita review ulang kembali. Apalagi kalau yang jadi permasalahnnya adalah bukan dari sintaks yang error melainkan kesalahan logika pemrograman, nah layanan Codacy ini akan membantu kita untuk mereview ulang coding yang telah kita buat. Dengan layanan ini setidaknya kita bisa tahu letak kesalahan kita dimana setelah direview ulang.

3. Karat.io

Biasanya suatu perusahaan ingin meningkatkan kualitas dalam memperkerjakan karyawan di bidang pengembangan software? Adanya layanan ini patut kita coba, dengan memanfaatkan pewawancara yang terlatih, tentunya kualitas wawancara terhadap skill pemrograman calon karyawan akan lebih baik. Apalagi layanan ini menggunakan proses yang telah distandarisasi.

4. Ikuti Bootcamp Pemrograman

Apabila kita seorang programmer belajar sendiri secara terus menerus tentunya hanya menghasilkan coding yang itu-itu saja. Cobalah sesekali ikut bootcamp yang diadakan berbagai komunitas terkait hal tentang pemrograman. Dari situ kita pasti dapat memperoleh teknik-teknik pemrograman yang lebih asyik, efisien dan cepat sehingga coding yang nanti kita buat tak memakan banyak waktu dan sumber daya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline