Lihat ke Halaman Asli

TJIPTADINATA EFFENDI

TERVERIFIKASI

Kompasianer of the Year 2014

Inilah Sang Penakluk Umat Manusia

Diperbarui: 30 Maret 2024   06:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi pribadi 

Mampu Memporak Porandakan Keluarga

Untuk mendapatkan data data tentang betapa dahsyat pengaruh HP terhadap kehidupan kita, nggak perlu searching ke google.

Cukup sediakan waktu beberapa menit, untuk melihat kehidupan disekeliling kita. Bahkan tidak jarang terjadi dalam keluarga.

Masalah isteri buka HP suami ataupun sebaliknya, dapat menciptakan " perang"antara kedua pasangan. Efek paling ringan adalah tidak saling bertegur sapa selama berhari hari. Tapi tidak jarang terjadi KDRT ulah HP . 

Home Sweet Home Tinggal Kenangan

Momentum untuk me time berdua bersama pasangan hidup, bahkan bersama keluarga,ternoda oleh kehadiran HP.Saat berharga untuk saling bertegur sapa dengan anggota keluarga diabaikan.  Karena sibuk dengan media sosial.

Bila terus berlannjut, maka Home sweet Home hanya sebatas kenangan indah masa lalu.

HP Berkuasa di Rumah Ibadah 

Bahkan HP sukses " mengalahkan"Tuhan. Bayangkan dalam rumah Ibadah dimana seharusnya seluruh hati dan jiwa diarahkan Kepada Tuhan, ternyata masih ada yang sibuk dengan HP. 

Sewaktu masih di Indonesia, saya masih ingat, suatu waktu Pastor menghentikan kotbah nya,karena menyaksikan dari mimbar ada diantara umat yang sibuk dengan HP. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline