Ali bin Abi Thalib: "Mereka yang bukan saudara dalam seiman adalah saudara dalam kemanusiaan"
Kutipan ini saya baca pagi ini dalam tulisan bu guru Yuli Anita yang berjudul: "Pondok Ramadan dan Pondok Kasih....."
Pesan moral yang sangat menyejukan hati dan membuat saya merinding. Membayangkan seandainya kita semuanya mampu memaknai pesan tersirat dalam kutipan ini dan mengaplikasikan dalam kehidupan pribadi, alangkah indah hari hari kita.
Tidak ada lagi ucapan yang saling melukai hati. Tak perlu lagi segala macam perda perdaan yang mengatur ngatur harus begini dan begitu dalam bulan Suci Ramadan ini. Kita semuanya dengan sendirinya sadar untuk saling menerima dan menghargai perbedaan tanpa perlu diancam ancam pake perda. Karena sebagai saudara dalam kemanusiaan kita bisa hidup rukun dan damai bila mampu mengaplikasikan pesan moral tersebut di atas.
Karena sesungguhnya kita semuanya bersaudara . Setidaknya saudara dalam kemanusiaan .seperti tertuang dalam kutipan.
Pesan Kasih dan Toleransi
Dalam pesan moral ini kita dapat merasakan aura kasih sayang terhadap sesama, tidak masalah dengan berbeda keimanan. Pesan yang sangat sederhana dan mudah dicernakan semua orang yakni: "Kita semuanya bersaudara"
Sebagai non Muslim izinkanlah saya ikut belajar dalam memaknai pesan Ramadan yakni sebagai salah seorang saudara dalam kemanusiaan.
Selamat menunaikan Ibadah Puasa bersama keluarga tercinta kepada semua saudara yang menjalani Ibadah Puasa
Tjiptadinata Effendi