Lihat ke Halaman Asli

TJIPTADINATA EFFENDI

TERVERIFIKASI

Kompasianer of the Year 2014

Berita Gembira bagi Mahasiswa Indonesia

Diperbarui: 15 Januari 2022   19:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi pribadi

Yang Akan Kembali ke Australia Melanjutkan Studi

Selama ini, aturan resmi bagi para Pelajar dan Mahasiswa yang mau bekerja adalah maksimum 20 jam semingggu atau maksimum 40 jam per dua minggu. Batasan jam kerja ini merupakan sebuah ganjelan bagi para mahasiswa Indonesia yang sedang melanjutkan studi di Australia. Karena gaji yang diterima selama bekerja 20 jam, jauh dari mencukupi untuk biaya kuliah dan biaya hidup. Karena itu, di samping pekerjaan resmi, biasanya mahasiswa mencari jalan keluar untuk mendapatkan tambahan pemasukan uang, misalnya dengan memotong rumput tetangga atau membantu membawa anjing tetangga jalan-jalan. 

Keponakan saya dulu, di samping kerja di Mall selama 20 jam seminggu, menerima panggilan untuk cuci kendaraan di rumah penduduk. Mereka yang tidak punya waktu untuk ke Car Wash, lebih senang bila ada yang mau mencuci kendaraannya di rumah sehingga tidak perlu buang waktu untuk ke Car Wash resmi. 

kekuranga-tenaga-kerja-61e2b4354b660d3523229922.jpg

dokumentasi pribadi

Pandemi Mengakibatkan Sulit Mencari Tenaga Kerja

Seperti yang sudah saya tuliskan beberapa waktu yang lalu, pandemi menyebabkan Australia kekurangaan tenaga kerja. Hal ini dialami secara langsung oleh cucu kami yang baru meresmikan restorannya di Fremantle minggu lalu. Akibat kekurangan tenaga, maka harus pontang-panting bekerja agar dapat melayani semua tamu yang datang makan ke restorannya. Sementara  itu, cukup banyak bangunan yang tertahan pekerjaannya, karena alasan yang sama yakni kekurangan tenaga kerja.

Kini Batasan Jam Kerja Maksimum Dihapuskan 

Untuk mengatasi kekurangan tenaga kerja serta sekaligus merangsang para international Student untuk segera kembali ke Australia, maka pemerintah telah memutuskan untuk menghapus batas maksimum untuk bekerja. Dengan keartian, semua pelajar dan mahasiswa bebas mau bekerja berapa lama sesuai kemampuan dirinya.

Untuk jelasnya silakan dibaca kutipan di bawah ini:

  • Prime Minister Scott Morrison announced the federal government will remove the 40-hour-a-fortnight cap on student visa-holder workers, meaning they will no longer have restrictions on the amount of hours they can work.
  • Forty-hour work limits on international student visa-holders were lifted for people in the tourism and hospitality industry in May last year.
  • Mr Morrison encouraged international students to return to Australia, and backpackers are also allowed into the country under working holidays visas, on the condition they are fully vaccinated.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline